Lakukan Tiny Habits untuk Ubah Hidupmu Menjadi Lebih Sukses

Konten Media Partner
22 Januari 2020 4:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Kesuksesan memang pada umumnya tidak didapatkan secara instan, tapi keinginan manusia selalu terbalik dengan kenyataan tersebut. Oleh karena itu, seringkali keinginan kita terbentur dengan usaha yang dilakukan.
ADVERTISEMENT
Kita ingin mencapai kesuksesan yang gemilang tapi usaha yang dilakukan hanya sebatas memikirkannya tanpa mencoba bergerak lebih maju untuk mencapai apa yang diinginkan.
Dikutip dari tulisan Yodhia Antariksa berjudul "Get Rich Slowly : Solusi Jitu untuk Melawan Jebakan Mentalitas Instan", hal yang seringkali menjadi hambatan atau distraksi saat ini adalah mentalitas malas bergerak (mager). Mentalitas ini – sejenis insting untuk melakukan aktivitas yang dilakukan oleh "kaum rebahan".
Mereka lebih memilih berbaring di kasur sambil scrolling timeline media sosial tanpa mau berusaha lebih untuk menghadapi proses panjang. Para pakar human behavior biasa menyebut mentalitas mager ini dengan inersia atau kecenderungan kita manusia untuk enggan dan malas melakukan action yang rumit dengan penuh konsistensi.
ADVERTISEMENT
Untuk menghalau inersia, BJ Fogg, seorang ilmuwan, motivator dan juga dosen di Universitas Stanford memperkenalkan konsep tiny habits dalam TED Talks berjudul "Forget Big Change, Start With A Tiny Habit". Ia juga menuliskan konsep Tiny Habits ini dalam buku bertajuk The Tiny Small Changes Habits that Change Everything. Untuk mengubah pola kehidupan yang terasa tidak mempunyai arah, lakukanlah tiny habits atau small habits yang bisa kita lakukan secara konsisten.
Riset para ilmuwan dalam human behaviour menjelaskan bahwa kesuksesan yang masif biasanya lebih efektif dimulai dengan kebiasaan kecil yang dilakukan secara rutin. Fogg mengatakan melakukan tiny habits tidak rumit seperti apa yang dipikirkan. Kita hanya perlu memikirkan tujuan apa yang ingin dicapai dan lakukanlah sesuatu dimulai dari hal yang terkecil.
Foto: Unsplash
Contoh tiny habits misalnya bisa dimulai dengan bangun lebih pagi kemudian memulai aktivitas pagi untuk menghindari kemalasan karena bangun terlalu siang. Jadikan itu sebuah kebiasaan dalam hidup untuk membuat berbagai perubahan lain yang siap membawamu pada kesuksesan.
ADVERTISEMENT
Lebih spesifik lagi, ketika kamu ingin menyelesaikan sebuah projek yang kamu idamkan, misalnya memulai usaha kecil sampingan. Kamu bisa memulainya dengan survei online kecil-kecilan yang dilakukan setiap pagi sebelum pergi ke kantor. Atau jika kamu ingin menulis buku, kamu bisa meluangkan waktu sebelum tidur untuk menulis beberapa paragraf setiap malam.
Melalui tiny habits, kita bisa mencicil pekerjaan secara perlahan hingga suatu saat nanti menemui titik puncaknya. Biarkanlah tiny habits itu tumbuh dalam dirimu. Tiny habits bagaikan biji labu kecil yang kita tanam di kebun, kita tidak perlu melakukan apapun dan labu itu tumbuh menjadi buah yang besar.
Jadi, Fogg berpesan kepadamu untuk segera bergerak. Lihatlah tujuan yang telah kamu impikan, lalu coba uraikan berbagai cara untuk mencapainya dan lakukan dari hal yang terkecil yang bisa kamu lakukan.
ADVERTISEMENT
Simpan dan lakukan hal itu pada waktu yang tepat. Biarkan kebiasaan itu tumbuh secara natural dan kamu hanya perlu melakukannya secara berulang tanpa perlu berpikir lebih banyak.
Siap melakukan tiny habits?