Inikah Cara Anda Membangun Indonesia Lewat Tulisan?

The Trip Corner
Review destinasi wisata Indonesia untuk kemajuan Indonesia. Follow untuk informasi menarik wisata!
Konten dari Pengguna
14 Mei 2017 20:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari The Trip Corner tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bila rekan semua bisa mengerti tulisan yang dibuat dalam Bahasa Indonesia ini, berarti rekan kenal dengan Indonesia. Negara yang memiliki identitas sebagai negara kepulauan ini bukan main kekayaannya. Bentang alam nan luas, tipikal tropis dengan segala macam keragaman flora dan fauna, keberagaman budaya, ras dan etnik hingga keberagaman sosial.
ADVERTISEMENT
Semua itu begitu menarik, mungkin tak sanggup satu per satu kita lihat dan datangi. Namun, apakah semua keberagaman yang menarik ini terpublikasi? Pemburu dan pengelana informasi pun mungkin belum bisa menemukan informasinya, apalahi menyaksikan semua keindahan keberagaman tersebut.
Rekan tahu dengan Raja Ampat? Pulau Komodo? Danau Toba? Ranu Kumbolo? Bila tahu, maka ucapkanlah terima kasih pada orang-orang yang mau memberitahu rekan lewat menulis tentang daerah-daerah tersebut.
Ada banyak tempat indah, ada juga cerita sedih didalamnya. Mengenai bagaimana tempat itu begitu sulit dikunjungi karena belum ada akses jalan, belum ada fasilitas, dan lain sebagainya. Belum lagi bila tempat indah itu sudah bisa dikunjungi dengan akses baik, timbul lagi masalah seperti vandalisme hingga sampah yang berserakan dimana-mana.
ADVERTISEMENT
Cara Anda Membangun Indonesia
#DiscoverIndonesia, adalah tagline sekaligus hashtag yang diusung dalam penyampaian destinasi wisata di Indonesia yang perlu orang lain tahu. Tahu dalam artian detail tempat tersebut, bagaimana menuju kesana, semenarik apa tempat tersebut hingga layak ditulis dan dibagikan?
Banyak harta karun terpendam yang harus dipublikasikan. Dan rekan adalah bagian dari hal tersebut. Bagikan kisah perjalanan, kisah budaya, kisah destinasi wisata, kisah kelezatan kuliner daerah tertentu, kisah destinasi sejarah, dan lain-lain.
Kirimkan tulisan rekan semua dalam format .doc ke surel kami di : [email protected]. Kirimkan kisah perjalanan rekan semua, lampirkan gambar dokumentasi dan persilahkan semua orang tahu tentang keseruan, keindahan, ketenangan, kesedihan mengenai topik wisata yang rekan kirimkan.
Semua tulisan yang masuk akan kami saring, dan tidak semua tulisan berhak dipublikasikan. Jadi pastikan menulis hal-hal faktual, real, berdasarkan pengalaman rekan sendiri.
ADVERTISEMENT
Bagaimana platform thetripcorner membuat rekan berkembang?
Kami akan mengirimkan performa tulisan rekan semua, seberapa banyak yang melihat(view), seberapa lama rata-rata orang membaca tulisan rekan, semua itu akan kami rekap dan kirimkan perbulan. Kami juga ingin rekan semua berkembang secara positif, maka dari itu tersedia kompensasi sebesar Rp9,- per view tulisan rekan yang dilihat oleh pembaca.
Sebagai contoh, bila rekan menulis 10 konten dengan masing-masing konten menghasilkan 3,000 view, maka rekan berhak menerima sejumlah (10 x 3,000)*9 = Rp270,000.
#DiscoverIndonesia
Dari tim thetripcorner untuk Indonesia. (Sumber asli)