Pentingnya Peran Ibu Dalam Keluarga

Tina Sindi
Blogger, Buzzer, content writer, influnceer, reviewer
Konten dari Pengguna
3 Agustus 2019 15:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tina Sindi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Saya bangga menjadi seorang ibu, dan saya menjalani peran ini dengan, ikhlas, senang dan bahagia. Peran ibu sangat penting dalam keluarga, bukan hanya sebagai penunggu rumah yang sering didesas desuskan orang. Menjadi seorang ibu bukanlah pekerjaan yang mudah. Sosok ibu adalah sosok yang hebat yang mampu melakukan tugas-tugasnya tanpa mengenal lelah. Seorang ibu juga memikul beban dan tanggung jawab yang sangat berat.
ADVERTISEMENT
Ibu mempunyai tanggung jawab yang besar untuk keluarganya, terutama masalah kesehatan fisik dan juga kesehatan financial. Oleh sebab itulah ibu harus teliti dan bijak dalam mengatur keuangan keluarga.
Para Narasumber Moms Mingle
Bukan hanya kesehatan untuk dirinya saja, tetapi kesehatan keluarganya juga menjadi tanggung jawab ibu. Beruntungnya saya bisa hadir di acara #MomsMingle dengan tema "Mom As The The Guardian Of The Family", yang diadakan di Hotel Santika Depok, Sabtu 27 Juli 2019.
Karena diacara ini hadir seorang Senior Financial yaitu Mas Aidil Akbar Majid, saya menjadi sangat bersemangat. Mas Aidil Akbar memberikan tips bagaimana seorang ibu dalam mengatur keuangan keluarga. Seorang Ibu harus tahu berapa jumlah cicilan dalam rumah tangganya. Usahakan jumlah cicilan maksimal dalam keluarga adalah 30% dari penghasilan. Seorang ibu adalah menteri keuangan dalam rumah tangga, oleh sebab itulah ibu yang akan mengatur semua pengeluaran keluarga.
Mas Aidil Akbar Majid selaku Senior Financial Planner
Jadi ketika ibu mendapatkan penghasilan bulanan dari suami, segeralah uangnya di masukkan ke dalam pos pos kebutuhan. Bagaimana hitungan pos posnya tersebut ?
ADVERTISEMENT
Hitungan pos posnya adalah 40% biaya hidup, 30% pos tagihan, 20% untuk masa depan, 10% untuk tabungan darurat.
Tidak ada yang benar dan tidak ada yang salah dalam mengatur keuangan keluarga, semua tergantung kesepakatan masing-masing keluarga, istri yang mengurus, atau suami yang mengurus keuangan tersebut. Semua bisa di diskusikan pada keluarga masing-masing.
Untuk perencanaan keuangan keluarga dibagi 4 bagian yang sangat penting, diantaranya :
Biaya anak sekolah harus menjadi yang utama, karena saat ini biaya sekolah sangat mahal sekali. Terutama TK, SD dan juga kuliah. Tahun ini saja biaya kuliah mencapai 65 juta sampai 450 juta, bayangkan bagaimana 5 tahun kedepan atau bahkan 10 tahun kedepan. Oleh sebab itulah biaya sekolah harus menjadi prioritas yang utama.
ADVERTISEMENT
Untuk biaya liburan keluarga tidak harus keluar negeri ya...liburan keluarga kita bisa pergi di dalam kota atau kota kota di Indonesia saja. Yang penting kita reflesing untuk bisa berlibur bersama keluarga tercinta, dan merileks-kan diri dari rutinitas sehari-hari.
Usahakan jangan banyak hutang komsuntif karena nilai barangnya terus menurun seiring berjalannya waktu. Tetapi bagaimana dengan hutang produktif, boleh saja karena hutang produktif nilai barangnya terus meningkat seiring berjalannya waktu dan ini bisa menjadi investasi kita ketika hutang produktif tersebut lunas.
Bila kita memiliki asset rumah ataupun mobil sebaiknya di asuransikan, karena kita tidak pernah tau apa yang terjadi kemudian hari. Jika terjadi sesuatu pada rumah dan mobil, kita ga perlu bingung lagi mencari biayanya, karena asset yang rusak karena kebakaran dan bencana alam nantinya akan menjadi tanggung jawab asuransi.
ADVERTISEMENT
Nah...oleh sebab itulah ibu memiliki peranan penting dalam kesehatan fisik dan juga financial. Ibu juga mengurus keuangan masa kini yaitu jangka pendek, jangka menengah, dan jangka panjang. Kebanyakan pengelolaan keuangan ditangan perempuan karena lebih teliti dan detail dan juga tidak boros. Jadi yang berperan penting untuk menyelamatkan masa depan semua keluarganya adalah perempuan atau biasa disebut Ibu. Oleh sebab itulah perempuan harus juga diberi edukasi tentang literasi keuangan.
Perempuan juga harus bisa menahan diri dari urusan berbelanja, apalagi saat ada sale, cashback ataupun free ongkir. Sebaiknya tidak tergoda dengan iklan yang seperti itu, agar keuangan keluarga tetap aman dan terkontrol dengan baik.
Bp. Ananto Pambudi Selaku Perwakilan Sun Life
Selanjutnya pemaparan dari Bp. Ananto Pambudi selaku Perwakilan dari Sun Life. Menurut Bp. Ananto bahwa asuransi dalam hidup kita itu penting sekali. Terutama Asuransi Kesehatan. Karena pasti semua orang akan mengalami sakit, apakah kita bisa menolak sakit ? pasti tidak bisa, oleh sebab itulah asuransi sangat dibutuhkan dalam rumah tangga. Jika kita tidak memiliki asuransi maka ketika salah satu anggota keluarga kita sakit, maka dana darurat akan terpakai untuk biaya Rumah Sakit. Tetapi jika kita memiliki Asuransi kesehatan maka dana darurat akan tetap aman.
ADVERTISEMENT
Sun Life menyediakan beragam produk asuransi konvensional dan syariah. Sun Life merupakan perusahaan penyedia layanan jasa keuangan international yang berasal dari Kanada.
Sun Life menyediakan berbagai macam jenis asuransi diantaranya :
Asuransi ini sendiri adalah investasi jangka panjang. Jadi wajib banget nih buat saya dan ibu ibu lainnya menjadi nasabah asuransi. Karena jika ibu sakit siapa yang akan mengurus rumah tangga, jangan sampai pekerjaan rumah tangga terbengkalai, keuangan pun morat marit karena untuk biaya rumah sakit.
Nah...untuk itu penting banget untuk kita menjadi nasabah asuransi untuk investasi saat ini, masa depan, dan saat kita sudah tua nanti. Asuransi Sun LIfe ini tempatnya untuk kita menjadi nasabah asuransi. Karena asuransi Sun Life sangat lengkap dan terpercaya.
ADVERTISEMENT
Tak kalah menariknya ada pengalaman yang dibagikan oleh Tania Ray Mina mompreneur, Tania berprinsip bahwa perempuan juga harus bisa mempunyai penghasilan sendiri tanpa harus meninggalkan rumah, misalnya berjualan secara online. Tania menceritakan bagaimana dia membangun usaha fashionnya secara online hanya dengan bermodal 3 juta rupiah. Tetapi sekarang Tania sudah memiliki 10 cabang dan juga saat ini Tania bekerjasama dengan Departemen Store besar di Indonesia dan sudah lebih dari 100 toko. Tania memulai bisnis ini berawal dari mimpinya, lalu diwujudkannya dari yang kecil. Segala sesuatunya memang harus dimulai dari yang kecil dulu, ga harus selalu besar. Asal ada kemauan, kerja keras dan semangat insyaallah usaha yang kecil akan menjadi besar. Seperti mompreneur yang satu ini, Tania Ray Mina.
ADVERTISEMENT
Kelly Tandiono Model dan Brand Ambassador Sun Life memberikan tips agar ibu sehat secara fisik. Kalau finansial sehat tetapi fisik sakit kan percuma saja, karena fisik yang sangat utama. Karena ibu mempunyai segudang kesibukan dan berbagai peran. Ibu sebagi menteri keuangan, menteri kesehatan, menteri pangan, dan juga menteri transportasi harus selalu sehat. Ada anggapan yang mengatakan Ibu tidak boleh sakit, iya itu benar adanya. Karena meski sakit ibu tetap memikirkan pekerjaan rumah tangganya, suaminya dan anak-anaknya. oleh sebab itulah Kelly Tandiono memberikan 5 tips agar ibu tetap sehat.
Apa saja 5 tips tersebut, yaitu :
ADVERTISEMENT
Nah...5 tips sehat #LiveHealthierLives dari Kelly Tandiono bisa kita terapkan dalam kehidupan kita sehari hari. Belum terlambat untuk memulainya. Karena sehat iitu mahal, yuk sama-sama kita jaga dan kita rawat tubuh kita supaya sehat jasmani dan rohani.