3 Cara Cari Pacar lewat Aplikasi Kencan dengan Cepat

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
Konten dari Pengguna
28 Agustus 2023 19:48 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Cari Pacar, Foto Unsplash/Oziel Gómez
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Cari Pacar, Foto Unsplash/Oziel Gómez
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Belakangan ini banyak aplikasi kencan online yang dapat digunakan untuk menemukan pasangan. Terdapat beberapa cara cari pacar lewat aplikasi kencan yang bisa dilakukan dengan cepat.
ADVERTISEMENT
Cara ini sering digunakan oleh beberapa orang yang ingin segera mengakhiri masa lajang.
Berdasarkan laman cfds.fisipol.ugm.ac.id, pengguna aplikasi kencan dapat mencari pasangan dengan menampilkan profil diri secara virtual dan berinteraksi secara online sebelum bertemu secara langsung.
Beberapa aplikasi kencan yang dapat digunakan untuk mencari pacar mulai dari Bumble, Tantan, OkCupit, Tinder, Badoo, Wink, Boo, Zoosk, dan masih banyak yang lainnya.
Namun, saat menggunakan aplikasi tersebut, harus melakukan beberapa hal untuk menarik perhatian lawan jenis.

Cara Cari Pacar lewat Aplikasi Kencan

Ilustrasi Cara Cari Pacar, Foto Unsplash/Everton Vila
Dengan adanya aplikasi tersebut, proses mencari pacar dapat berlangsung dengan mudah. Berikut adalah cara cari pacar melalui aplikasi kencan dengan cepat:

1. Buka Topik Pembicaraan yang Menarik

Cara pertama yang harus dilakukan agar segera mendapat pacar yaitu dengan membuka topik pembicaraan yang menarik. Setelah menemukan orang yang cocok, cobalah untuk membuka topik pembicaraan dengan bahasan yang menarik.
ADVERTISEMENT
Bahas hobi dan kesukaannya dengan memberikan candaan lucu agar obrolan tidak terasa membosankan.

2. Ajak Bertemu Langsung

Cara kedua yang harus dilakukan yaitu bertemu secara langsung. Apabila telah merasa cocok dengan salah satu orang di aplikasi kencan, coba ajak bertemu untuk makan atau hanya sekadar nonton film bersama.
Di tengah kebersamaan tersebut, dapat melakukan pendekatan lebih jauh lagi untuk membantu mengenal kepribadiannya.

3. Nyatakan Perasaan

Setelah mengajaknya bertemu secara langsung, cara selanjutnya yang harus dilakukan yaitu menyatakan perasaan. Saat sudah merasa yakin, usahakan untuk menyatakan perasaan kepadanya secara langsung.
Pastikan untuk menyiapkan beberapa kejutan kecil untuk membuatnya merasa tersanjung. Akan tetapi, juga harus menyiapkan perasaan sabar apabila orang tersebut menolak menjalin hubungan. Karena cinta tidak bisa dipaksakan.
ADVERTISEMENT
Itulah tiga cara cari pacar lewat aplikasi kencan yang bisa dipraktikkan setiap orang yang ingin segera mempunyai pasangan. Semoga dengan melakukan beberapa cara di atas, dapat membantu seseorang dalam menemukan tambatan hatinya. (Adm)