Jadi Koki Handal Instan Dengan 5 Aplikasi Memasak Gratisan

Trending Muslim ID
Find muslim trending news, viral photos and videos on Trending Muslim Id. Grab our latest news and stay tuned for latest updates :)
Konten dari Pengguna
1 Juni 2017 11:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Trending Muslim ID tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ada ribuan resep lokal dan internasional nih yang bisa kamu coba untuk variasi menu sahur atau berbuka puasa.
ADVERTISEMENT
Buat kamu yang kerap menyantap hidangan siap saji saat sahur dan berbuka, yuk mulai ubah kebiasaan ini dengan mencoba memasak sendiri makananmu. Selain menghemat anggaran, juga lebih higienis lho!
Takut gagal karena masih belajar? Gak usah khawatir. Cukup download 5 aplikasi memasak ini, dan kamu bisa jadi chef handal dalam sekejap. Asyiknya lagi, semua aplikasi ini bisa diunduh secara gratis alias FREE!
1. Big Oven
Big Oven menawarkan ribuan resep masakan dari seluruh dunia. Aneka resep masakan mulai dari hidangan pembuka, makanan diet, makanan utama, cemilan, bisa kamu dapatkan disini.
Kamu juga bisa menyimpan dan melakukan
scan resep buatanmu untuk dimasukkan ke dalam aplikasi ini. Big Oven juga memiliki fitur Meal Planner jika kamu melakukan upgrade aplikasi ini ke versi Pro.
ADVERTISEMENT
2. Cookbook Recipes
Cookbook Recipes adalah aplikasi yang menyediakan kumpulan resep memasak dari seluruh dunia.
Tergantung pada pilihan bahasa, aplikasi ini akan memunculkan rekomendasi resep yang sesuai dengan pilihan bahasa kamu, misalnya Bahasa Indonesia.
Kamu juga bisa memodifikasi resep yang sudah ada dan melakukan import resep dari website lain ke dalam aplikasi ini.
3. Cookpad
Cookpad merupakan salah satu aplikasi memasak yang cukup terkenal di Indonesia.
Aplikasi ini menawarkan banyak resep makanan yang sedang tren saat ini dan juga sangat praktis.
Kamu juga bisa mengunggah foto masakan dan resep andalanmu lengkap dengan bahan-bahannya di aplikasi ini. Ada juga kolom pencarian yang bisa kamu gunakan untuk mencari resep dengan lebih cepat.
ADVERTISEMENT
4. Kitchen Stories
Kitchen Stories adalah salah satu aplikasi memasak Android terbaik yang bisa kamu jadikan pilihan utama untuk mulai belajar memasak hingga menjadi ahli.
Melalui aplikasi yang satu ini, kamu bisa belajar memasak dengan melihat berbagai resep masakan dari seluruh dunia. Gak cuma itu, Kitchen Stories juga menyediakan beragam teknik memasak, mulai dari menyiapkan makanan hingga cara memotong bahan makanan yang baik.
Kamu juga bisa melihat berbagai resep yang digolongkan ke dalam beberapa kategori, seperti Asian, 20 Minutes Dishes, dan masih banyak lagi.
5. Yummly
Yummly merupakan salah satu aplikasi alternatif yang bisa kamu gunakan untuk belajar memasak. Aplikasi ini menyediakan beragam resep yang kebanyakan berskala internasional.
Kalau kamu masih kurang yakin bisa belajar memasak dengan melihat resep, kamu bisa menonton video memasak melalui aplikasi ini dan menambahkan resep masakan yang sudah kamu buat berdasarkan kategori.
ADVERTISEMENT
Nah, udah gak bingung lagi kan mau masak apa hari ini? Buruan unduh dan praktekkan resepmu untuk menu berbuka sore ini ya.