Berkeliaran di Pemukiman, 3 Harimau Sumatera Resahkan Warga Nagan Raya

Trubus ID
Media online kekinian yang menyajikan informasi seputar gaya hidup hijau yang ramah lingkungan dan peristiwa terkait alam, lingkungan, sosial, serta pemberdayaan masyarakat untuk bumi kita yang lebih hijau dan lestari
Konten dari Pengguna
21 September 2018 13:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Trubus ID tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Trubus.id -- Kehadiran tiga ekor Harimau Sumatera (Pantera tigris sumatrae) di dekat pemukiman Desa Alu Rambot, Kabupaten Nagan Raya, Provinsi Aceh membuat gempar warga. Satwa dilindungi ini diketahui sudah 3 hari berkeliaran di tengah jalan kampung. 
ADVERTISEMENT
"Tiga harimau ini mulai berkeliaran sejak tiga hari lalu. Saat sedang lewat, kami inisiatif untuk mengambil foto harimau itu saat tengah berkeliaran di tengah jalan," terang Kamal, salah seorang warga Nagan Raya kepada wartawan, Jumat (21/9).
Kamal beserta rekannya yang berada di dalam truk sempat kaget karena tiga ekor harimau ini berkeliaran di kawasan penduduk.
Baca Lainnya : Sepekan Terakhir, Warga Pauh Kota Padang Diteror 2 Harimau Liar
"Ketiganya berada di depan truk kami hendak menuju kebun sawit," lanjut Kamal.
Ketika melihat kawanan satwa buas ini, mereka kemudian menghentikan kendaraan. Kamal mengaku tak berani lagi melanjutkan perjalanan, sedangkan lokasi keberadaan satwa buas tersebut hanya berjarak sekitar 10 kilometer dari permukiman warga.
ADVERTISEMENT
Diketahui, ketiga hewan buas ini turun gunung dan masuk ke permukiman warga diduga akibat kawasan hutan habitat mereka mulai terusik oleh aktivitas perusahaan perkebunan sawit yang sedang melakukan peremajaan.
Selain itu, maraknya pembukaan lahan baru oleh masyarakat di kawasan hutan membuat habitat harimau malang itu kian terancam.
Baca Lainnya : Harimau yang Resahkan Warga Kota Padang Akhirnya Berhasil Ditangkap
Berdasarkan informasi dari sejumlah masyarakat Desa Alu Rambot dan Desa Krueng Alem, Kecamatan Darul Makmur, warga melihat kawanan harimau ini kerap bermain di kebun sawit dan di sekitar pegunungan.
Bahkan, ada warga yang tengah menuju kawasan pegunungan sempat berhadap-hadapan dengan beberapa ekor harimau.
ADVERTISEMENT
Tapi menurut penuturan warga itu, satwa buas itu sama sekali tidak mengejar dan menakuti masyarakat. Meski begitu, kejadian ini membuat warga sekitar ketakutan dan merasa terancam dengan keberadaan satwa buas di dekat permukiman warga. [RN]