Duta Museum DIY Diharapkan Mampu Dongkrak Angka Kunjungan Museum

Konten Media Partner
10 Februari 2020 6:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemenang Duta Museum DIY 2020 saat malam penobatan Duta Museum DIY, Minggu (9/2/2020) malam. Foto: Ayusandra.
zoom-in-whitePerbesar
Pemenang Duta Museum DIY 2020 saat malam penobatan Duta Museum DIY, Minggu (9/2/2020) malam. Foto: Ayusandra.
ADVERTISEMENT
Museum menjadi salah satu tempat wisata yang kerap dipandang sebelah mata oleh masyarakat dan wisatawan. Anggapan kuno dan membosankan melekat pada museum yang membuat pihak manajemen harus memutar otak untuk menjadikan museum tetap menarik untuk dikunjungi.
ADVERTISEMENT
Dinas Kebudayaan Kundha Kabudayan DIY melihat adanya fenomena tersebut dan berupaya untuk meningkatkan kunjungan museum. Peran generasi millenial tak lepas untuk tingkatkan kunjungan tersebut. Melalui pemilihan Duta Museum DIY, Dinas Kebudayaan Kundha Kabudayan DIY berusaha mendekatkan museum pada masyarakat.
“Museum diarahkan dapat merubah image, bahwa museum itu kuno dan tertinggal menjadi museum yang terbuka dan menarik,” kata Kepala Dinas Kebudayaan Kundha Kabudayan DIY, saat memberikan sambutan dalam Malam Penobatan Duta Museum DIY di Sleman City Hall, Minggu (9/2/2020) malam.
Kepala Dinas Kebudayaan Kundha Kabudayan DIY, saat memberikan sambutan dalam Malam Penobatan Duta Museum DIY di Sleman City Hall, Minggu (9/2/2020) malam. Foto: Ayusandra
Tak hanya itu, keberadaan duta museum DIY juga dimaksudkan untuk mensosialisasikan eksistensi museum dan meningkatkan pemahaman masyarakat akan kebudayaan dan aspek permuseuman di DIY.
Pihaknya berharap, keberadaan Duta Museum DIY mampu meningkatkan citra positif museum-museum yang ada di DIY di mata Indonesia dan dunia. Lebih lanjut, kini museum tak hanya sekadar sebagai tempat penyimpanan barang antik.
ADVERTISEMENT
“Museum tidak hanya sebagai tempat untuk menyimpan benda-benda saja, tetapi juga harus dapat mengkomunikasikan semua koleksinya pada masyarakat luas khususnya di DIY,” tuturnya.
Program untuk meningkatkan kunjungan ke museum juga disampaikan oleh Staf Ahli Gubernur DIY bidang Sosial, Budaya, dan Kemasyarakatan, Tri Mulyono. Keberadaan Duta Museum DIY sangat diperlukan karena bersama dengan pemerintah akan mempromosikan keberadaan museum sekaligus mengajak masyarakat agar mau berkunjung ke museum.
“Angka kunjungan ke museum hendaknya diupayakan selalu naik dari tahun ke tahun. Ini menjadi pekerjaan rumah bagi pihak museum sendiri dibantu oleh para duta museum,” kata Tri Mulyono, membacakan sambutan Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X.
Finalis Duta Museum DIY 2020 bersama dengan para juri dan Kepala Dinas Kebudayaan Kundha Kabudayan DIY, Aris Eko Nugroho, saat malam penobatan Duta Museum DIY 2020, Minggu (9/2/2020). Foto: Ayusandra.
Ia pun mengimbau para duta museum untuk bekerja keras guna mempromosikan museum – museum di DIY agar menarik minat masyarakat untuk berkunjung. Lebih lanjut, museum menjadi salah satu tempat pembelajaran masyarakat terkait dengan peninggalan sejarah dari para leluhur.
ADVERTISEMENT
Pemilihan Duta Museum DIY 2020 ini dimenangkan oleh Febriska Noor Fitriana (Juara I), Harya Rifqi Pratama (Juara II), dan Eko Cahya Saputra (Juara III).