Menhan Siap Ambil Alih Tumpas KKB Papua

Konten Media Partner
13 Agustus 2019 16:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Pertahanan RI, Ryamizard Ryacudu, usai mengisi kuliah umum Universitas Pembangunan Nasional (UPN) 'Veteran' Yogyakarta, Selasa (13/8/2019). Foto: erl.
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Pertahanan RI, Ryamizard Ryacudu, usai mengisi kuliah umum Universitas Pembangunan Nasional (UPN) 'Veteran' Yogyakarta, Selasa (13/8/2019). Foto: erl.
ADVERTISEMENT
Menteri Pertahanan RI, Ryamizard Ryacudu, meminta aparat untuk segera menangani Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Jambi Mayu menyusul tewasnya Briptu Hedar yang ditembak di wilayah Puncak, Papua. Jika aparat di sana tidak sanggup untuk menangani KKB tersebut, maka ia menawarkan diri untuk mengambil alih.
ADVERTISEMENT
Menhan meminta kepada aparat berwenang untuk bersikap tegas dalam menangani KKB tersebut. Sebab perbuatan menghilangkan nyawa seseorang itu tidak dibenarkan. Oleh karena itu, menhan meminta agar aparat berwenang untuk segera melakukan Operasi guna menyelesaikan para pemberontak yang meresahkan masyarakat.
Menhan juga mengaku tidak suka dengan sebutan dari KKB Jambi Mayu. Menurutnya kelompok separatis seperti kelompok Jambi Mayu lebih tepat disebut sebagai pemberontak. Menhan kembali menandaskan jika KKB Jambi Mayu harus segera diselesaikan agar tidak terulang lagi peristiwa terbunuhnya Briptu Haidar beberapa hari yang lalu.
"Nggak suka dengan istilah KKB-KKB. Pemberontak ya itu harus dihantam harus diselesaikan itu pemberontak. Jangan seenak enaknya bunuh-bunuh orang. Jangan didiem-dieman adakan operasi saja itu," tandasnya mengisi kuliah umum di Universitas Pembangunan Nasional (UPN) 'Veteran' Yogyakarta, Selasa (13/8/2019).
ADVERTISEMENT
Briptu hedar tewas di tembak KKB di Puncak, Papua. Briptu Hedar disergap oleh KKB ketika Tengah melakukan penyamaran. Briptu Hedar dibunuh oleh KKB ketika Tengah melakukan penyelidikan tanpa identitas. Saat itu ia bersama dengan rekannya Bripka Alfonso Tengah melakukan penyamaran di Kampung Usir Kabupaten Puncak. (erl/adn)