Ribuan Orang Ikuti Job Fair Online UAJY

Konten Media Partner
30 Maret 2021 14:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ribuan Orang Ikuti Job Fair Online UAJY
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Sebagai acara rutin tahunan, Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) menggelar Job Fair secara online pada 24-27 Maret 2021. Acara ini merupakan kegiatan rutin dari Kantor Kemahasiswaan, Alumni, dan Campus Ministry (KKACM).
ADVERTISEMENT
Meskipun digelar secara online di tengah pandemi corona, minat masyarakat untuk mengikutinya tetap memuaskan. Kepala KKACM, B. Yudi Dwiandiyanta, dalam sambutannya menyampaikan informasi mengenai masalah ketenagakerjaan di Indonesia, khususnya di saat masa pandemi. Kegiatan ini merupakan salah satu cara UAJY dalam menyikapi dan berpartisipasi aktif untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Indonesia.
“Job Fair diselenggarakan untuk memberikan pelayanan bagi para alumni dan memberikan wadah dan fasilitas bagi perusahaan untuk mendapatkan tenaga-tenaga kerja terdidik dan terampil,” ujar Yudi.
Informasi selengkapnya klik id isni.
Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Sleman, Sutiasih, dalam sambutannya berharap agar Job Fair ini berlangsung dengan lancar dan dapat menjadi manfaat bagi para pencari kerja dan perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja.
“Permasalahan yang kerap terjadi sekarang adalah banyaknya lowongan kerja, namun hanya sedikitnya orang yang memenuhi syarat atau kualifikasi dari pekerjaan itu. Untuk itu sebagai institusi Pendidikan, UAJY harus berusaha semaksimal mungkin mempersiapkan mahasiswanya sejak awal agar menjadi seseorang yang berkualitas agar nantinya bisa terserap oleh perusahaan-perusahaan. Kami dari Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Sleman sangat mendukung acara ini, kiranya tetap berjalan secara rutin dan konsisten,” jelas Sutiasih.
ADVERTISEMENT
Sebagai informasi, Job Fair UAJY menghadirkan beragam mini webinar series serta company presentation di setiap harinya. Job Fair UAJY menghadirkan 38 perusahaan dengan jumlah pendaftar jobfair bulan Maret sebanyak 5124 orang. Sedangkan total pengguna website jobfair.uajy.ac.id selama 24-27 Maret 2021 lebih kurang 14.000 user.