Jalan Wonosari-Yogyakarta Macet hingga 15 Kilometer

Konten Media Partner
18 Juni 2018 16:23 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Jalan Wonosari-Jogja macet belasan kilometer. Banyaknya kendaraan wisatawan yang ingin pulang menuju Yogyakarta setelah berlibur di Gunungkidul mengakibatkan penumpukan kendaraan di jalur utama. Terlebih tak ada penunjuk jalan yang terpasang menuju jalur-jalur alternatif.
ADVERTISEMENT
Tugu Jogja mencoba melakukan pemantauan pukul 14.00 hingga 15.00 WIB. Antrian kendaraan terjadi dari pertigaan Piyungan Kabupaten Bantul hingga ke perempatan Gading yang jaraknya lebih dari 15 kilometer. Kendaraan besar banyak yang terjebak kemacetan, kecuali roda dua yang bisa mengambil sisi kiri ruas jalan menuju Yogyakarta.
Minimnya petugas kepolisian sedikit terbantu dengan adanya beberapa relawan yang ada di titik-titik jalur alternatif. Para relawan ini mencoba mengarahkan para pelintas memasuki jalur alternatif agar tidak terjebak kemacetan yang lebih parah lagi.
Sejumlah jalur alternatif memang kurang banyak dimanfaatkan oleh pemudik. Seperti jalur alternatif melalui Playen-Dlingo menuju Patuk atau Cinomati masih sepi. Sementara jalur Sambipitu menuju ke Piyungan via Ngoro-oro ataupun Jembatan Surogedug juga masih lancar.
ADVERTISEMENT
"Kalau di dekat pantai kami berlakukan satu arah dan wisatawan kami arahkan melalui Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS)," ujar Kasat Lantas Polres Gunungkidul, AKP Mega Tetuko. (erl)