YIA Picu Pertumbuhan Jasa Layanan Logistik

Konten Media Partner
9 Agustus 2019 15:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Chairman MSA Kargo, Monang Sianipar, ditemui di sela pembukaan gudang logistik center MSA Kargo di Ringroad Barat Tamantirto Kasihan Bantul Jumat (9/8/2019). Foto: atx.
zoom-in-whitePerbesar
Chairman MSA Kargo, Monang Sianipar, ditemui di sela pembukaan gudang logistik center MSA Kargo di Ringroad Barat Tamantirto Kasihan Bantul Jumat (9/8/2019). Foto: atx.
ADVERTISEMENT
Beroperasinya bandara internasional Yogyakarta International Airport atau YIA disinyalir tak hanya akan berdampak pada meggeliatnya sector manufaktur dan pariwisata di Yogyakarta.
ADVERTISEMENT
Sektor layanan jasa logistik diperkirakan juga bakal memasuki babak baru dan makin bersaing ketat seiring makin lancarnya lalu lintas transportasi udara berkat bandara baru serta terbukanya akses tol-tol startegis yang terhubung dengan Yogyakarta.
"Adanya bandara baru di Kulon Progo akan mendorong pesat pertumbuhan industri manufaktur dan pariwisata di DIY ke depan, layanan jasa logistic akan meningkat tajam,” ujar Chairman MSA Kargo, Monang Sianipar ditemui di sela pembukaan gudang logistik center MSA Kargo di Ringroad Barat Tamantirto Kasihan Bantul Jumat (9/8/2019).
Monang menuturkan beroperasionalnya bandara baru di Kulon Progo bakal membuat kemudahan dalam ekspor maupun impor barang dari dan ke luar negeri. Sehingga adanya gudang pusat logistik sudah menjadi kebutuhan wajib di Yogyakarta.
ADVERTISEMENT
Para eksportir yang tidak memiliki gudang sendiri atau gudangnya sedang penuh, bisa memanfaatkan fasilitas gudang-gudang logistic itu.
"Adanya gudang logistic ini membuat ongkas pengiriman barang juga jadi lebih rendah, karena tidak perlu di bawa keluar Yogya, misal ke Denpasar, Bali," katanya.
Adanya gudang center ini akan membantu berkembang transpormasi barang ke berbagai tempat tujuan. Sehingga dinilai akan membantu industri manufaktur, baik pengrajin maupun produsen barang yang hendak mengirim barang ke luar negeri.
“Mereka tidak perlu lagi membawa barang yang hendak di ekspor ke luar negeri, keluar dari Yogyakarta,” ujarnya.
Bicara soal layanan, menjadi poin tersendiri yang akan mempengaruhi pilihan public menentukan jasa logistic itu.
Gandi Yudi Widodo, Regional Manajer MSA Kargo Jawa Tengah DIY mengungkap pihaknya sendiri dalam membangun pusat logistic tak mau setengah setengah guna mendapat kepercayaan. Menggunakan gudang seluas 216 meter persegi di atas tanah seluas 500 meter persegi itu Logistics Center MSA Kargo dibangun selama tiga bulan dengan biaya Rp 600 juta.
ADVERTISEMENT
Fasilitas maupun peralatannya berstandar internasional sehingga barang-barang tersimpan dijamin aman. ”Peralatan gudang semuanya kita upgrade sesuai teknologi terbaru termasuk peralatan kerja,” kata Gandi.
Gandi menuturkan dengan logistic center itu pihaknya memastikan bisa menampung lebih banyak. “Mau pameran, kumpulkan barang di sini. Kami bertanggung jawab. Logistic Center ini kami asuransikan sehingga membuat pengguna lebih nyaman,” kata Gandi. (atx/adn)