Cuaca Tak Menentu, Sebabkan Harga Cabai Naik Turun

Konten Media Partner
14 Januari 2020 19:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Salah satu penjual cabai di Pasar Besar, Kota Malang. (Foto: Khusnul Hasana)
zoom-in-whitePerbesar
Salah satu penjual cabai di Pasar Besar, Kota Malang. (Foto: Khusnul Hasana)
ADVERTISEMENT
Tugumalang.id - Harga bahan-bahan pokok terbilang mengalami kenaikan dan penurunan yang tidak menentu pada awal tahun ini. Selama momen tahun baru 2020, harga cabai mengalami kenaikan, baik cabai merah maupun cabai rawit.
ADVERTISEMENT
Salah satu penjual cabai dan bumbu dapur di Pasar Besar Kota Malang, Ida, mengatakan bahwa harga cabai rawit mencapai Rp 60 ribu saat moment tahun baru. Sedangkan pada hari-hari biasa harga cabai merah dan cabai rawit yakni berkisar Rp 30 ribu hingga Rp 40 ribu.
“Tanggal 30 harganya masih Rp 34 ribu. tanggal 2 harganya sudah Rp 60 ribu. mulai tanggal 2 sampai sekarang harganya naik turun. Sekarang (14/1/2020) harganya Rp 54 Ribu,” terang Ida.
Begitu pula dengan harga cabai merah. Harga cabai merah pada momen tahun baru masih Rp 40 ribu, pada tanggal 4 Januari harga cabai Rp 46 ribu, pada tanggal 6 Januari harga cabai merah Rp 54 ribu. Sementara pada tanggal 10 Januari harga cabai merah sudah mencapai Rp 60 ribu. Kenaikan ini pun juga mengalami kenaikan dan penurunan yang tidak signifikan. Hari ini (14/1/2020) harga cabai merah mencapai Rp 64 ribu.
ADVERTISEMENT
“Cabai yang biasa dikirim ke sini sekarang sekarang dikirim ke Jakarta dan luar pulau, setiap cabai yang dikirim ke luar pulau dan Jakarta harganya selalu naik. Sekarang juga kan musim hujan, hujannya lebat, jadi panennya sedikit,” lanjutnya.
Ia mengatakan bahwa setiap kali pemasok cabai dari Pasar Gadang selalu mengirimkan 20 hingga 40 kilo setiap hari. Namun sekarang, pemasok hanya mengirimkan 15 hingga 20 kilo setiap hari.
Meski harga cabai mengalami kenaikan tak membuat pembeli enggan untuk membeli cabai. Jika saat harga cabai mengalami kenaikan seperti saat ini pembeli mengurangi jumlahnya, yang biasa membeli setengah kilo sekarang hanya membeli 1 ons.
Tak hanya cabai, bahan pokok lain yakni gula yang mencapai Rp 14 ribu, berbeda dengan hari biasa yakni Rp 11 ribu. Sementara harga telur mengalai penurunan dari Rp 26 ribu per kilo mencapai Rp 23 ribu per kilo. Begitu juga dengan ayam potong yang semula Rp. 37 ribu menjadi Rp. 32 ribu.
ADVERTISEMENT