news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Hebat, Ada Pidato 5 Bahasa di Wisuda SMAN 8 Kota Malang

Konten Media Partner
13 Mei 2019 17:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana gladi bersih SMAN 8 Kota Malang di Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang, senin (13/5).(foto: ida/tugu malang)
zoom-in-whitePerbesar
Suasana gladi bersih SMAN 8 Kota Malang di Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang, senin (13/5).(foto: ida/tugu malang)
ADVERTISEMENT
TUGUMALANG.ID–SMAN 8 Kota Malang atau biasa dikenal dengan Smarihasta bakal menggelar wisuda ke 44, tahun pelajaran 2019/2020, besok (14/5) di Graha Cakrawala UM. Pagi tadi (13/5) sejumlah 281 siswa yang bakal diwisuda juga telah mengikuti acara gladi bersih.
ADVERTISEMENT
Sejak pukul 09.00, calon wisudawan yang masih mengenakan seragam abu-abu putih sudah berjajar rapi menghadap panggung Graha Cakrawala UM. Mereka dengan semangat mengikuti instruksi dari tim acara agar wisuda besok terselenggara dengan sukses.
“Kami sudah menjadwalkan gladi kotor sejak Kamis, lalu hari ini tinggal gladi bersih saja. Persiapan sudah 100 persen nunggu eksekusi esok,” terang Ketua Panitia Wisuda ke 44, Lilis Endrawati.
Sementara di sebelah kiri panggung, siswa-siswi Smarihasta sudah asik dengan alunan music. Baik music tradisional dari tim karawitan maupun music modern telah disiapkan untuk mengiringi tim paduan suara. Berbagai lagu pun juga sudah dinyanyikan, seperti mars Smarihasta, lagu Indonesia Raya, syukur dan hymne guru.
Selain itu, para penampil juga melakukan gladi bersih. Seperti tari selamat datang yang ditampilkan oleh tim ekstrakurikuler tari Smarihasta.
ADVERTISEMENT
Suasana gladi bersih SMAN 8 Kota Malang di Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang, senin (13/5).(foto: ida/tugu malang).
Secara konsep, kata Lilis tidak ada yang jauh berbeda dari tahun sebelumnya. Hanya lokasinya saja dan wisudawan yang berbeda. “Hampir semua tak ada yang berbeda, hanya tahun ini lebih bernuansa budaya. Karena setiap pergantian acara, ada music dari gending tim karawitan Smarihasta yang mengiringi,” tegas Lilis.
Kejuatannya, esok saat wisuda, wakil dari para wisudawan akan berpidato dalam lima bahasa. Yakni, Jerman, Jepang, Inggris, Jawa dan Indonesia. “Itu menunjukkan bahwa lulusan SMAN 8 ini memiliki berbagai kompetensi bahasa. Seperti lima bahasa yang akan ditampilkan oleh perwakilan lima wisudawan, besok,” jelas Humas SMAN 8 Kota Malang tersebut.
Suasana gladi bersih SMAN 8 Kota Malang di Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang, senin (13/5).(foto: ida/tugu malang)
Sebagai informasi, rencananya wisuda ke 44 Smarihasta besok bakal dihadiri oleh Kacabdin Jatim Wilayah Kota Malang dan Kota Batu. Selain itu, pihak sekolah juga mengundang alumni, komite, pengawas sekolah dan orang tua wisudawan. (adv)
ADVERTISEMENT
Reporter : Ida
Editor : Irham Thoriq