Pertamina Region V Gelar Buber, Perkenalkan Bright Gas

Konten Media Partner
16 Mei 2019 20:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana acara beduk yang digelar oleh Pertamina Marketing Operation Region (MOR) V, kamis (16/5). Hadir juga perwakilan dari Hiswana Migas.(foto: Hafis Iqbal/Tugu Malang).
zoom-in-whitePerbesar
Suasana acara beduk yang digelar oleh Pertamina Marketing Operation Region (MOR) V, kamis (16/5). Hadir juga perwakilan dari Hiswana Migas.(foto: Hafis Iqbal/Tugu Malang).
ADVERTISEMENT
TUGUMALANG.ID- Ramadan bulan berbagi. Kesempatan ini tak dilewatkan oleh Pertamina Marketing Operation Region (MOR) V. Mereka menggelar acara bertajuk BEDUK (Berbuka dengan Usaha Mikro dan Komunitas) dilakukan di beberapa wilayah di bawah area Marketing Operation Region V. Malang menjadi salah satu lokasi yang dipilih untuk menggelar acara tersebut Rabu (16/5). Acara yang digelar di Panti Asuhan Al Ikhlas, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang, tersebut juga dihadiri Sales Executive Pertamina Region V serta perwakilan Hiswana Migas DPC Malang.
ADVERTISEMENT
Tak hanya melakukan kegiatan buka puasa. Pihaknya juga mengajak Usaha Kecil Menengah (UKM) yang sudah menggunakan produk Bright Gas dari Pertamina. Sehingga hidangan berbuka disediakan langsungno leh UKM. Dalam kesempatan kali ini pihaknya menyediakan menu berbuka nasi goreng dan bakso.
Suasana acara beduk yang digelar oleh Pertamina Marketing Operation Region (MOR) V, kamis (16/5). Hadir juga perwakilan dari Hiswana Migas.(foto: Hafis Iqbal/Tugu Malang).
Dengan cara tersebut, diharakan UKM di masing-masing wilayah bisa lebih mengenal produk Bright Gas kedepannya.”Hal utama yang ingin dikedepankan dalam acara ini adalah silaturahmi, selain itu ingin mengedukasi juga kepada pengusaha UKM ini agar beralih menggunakan produk Bright Gas dalam menjalankan usaha kulinernya”, ujar Unit Manager Communication & CSR MOR V - Jatimbalinus Rustam Aji usai acara, kamis (16/5).
Kedepan, Rustam Aji berharap acara ini dapat membentuk hubungan yang baik antara Perusahaan dengan para pelaku UKM serta komunitas. Selain gelar buka bersama, dalam kesempatan yang sama, Pertamina juga memberikan santunan kepada anak yatim piatu di kedua wilayah tersebut.
ADVERTISEMENT
Kegiatan ini merupakan bagian dari program Pertamina Siaga, yakni berbagi kepada masyarakat serta konsumen Pertamina. Selain itu, dalam kesempatan yang sama Pertamina juga mengedukasi masyarakat dengan menyampaikan cara aman menggunakan tabung LPG dalam kehidupan sehari-hari.
”Semoga masyarakat meningkat pengetahuannya mengenai keamanan dalam penggunaan LPG. Mengingat bulan puasa banyak aktivitas memasak yang dilakukan dini hari ketika sahur," ujarnya.
Acara yang digelar oleh Pertamina Marketing Operation Region (MOR) V, kamis (16/5) salah satu tujuannya untuk melakukan sosialisasi terhadap Bright Gas. Hadir juga perwakilan dari Hiswana Migas.(foto: Hafis Iqbal/Tugu Malang).
Hal sama juga disampaikan Totok Soekardjito sebagai perwakilan Hiswana Migas DPC Malang. Menurutnya acara ini dapat bermanfaat untuk semua pihak, baik dari perusahaan, pengusaha UKM, maupun masyarakat sekitar area operasi Pertamina. Terutama dalam hal edukasi penggunaan bright gas. Masyarakat bisa menjadika bright gas sebagai pilihan. Ada beberpaa keunggulan yang dimiliki produk Pertamina tersebut. Salah satunya dari segi keamanan yang lebih baik. "Bright gas lebih aman karena ada double pengaman. Selain itu untuk segi ukuran juga lebih besar dari tabung melon," terangnya.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, perwakilan panti asuhan Al-Ikhlas Rifai mengatakan sangat senang dengan kegiatan kali ini. Sebab, anak-anak mendapatkan pengalaman baru. Apalagi dengan adanya hidangan yang disediakan UKM secara langsung. "Anak-anak mendapatkan pengalaman baru dalam menikmati hidangan berbuka. Karena mereka bisa melihat prosesnya," katanya.(adv)
Reporter : Hafis Iqbal
Editor : Irham Thoriq