Rakor dengan BPJS Kesehatan, Wali Kota Malang Tekankan Kesadaran Kesehatan

Konten Media Partner
21 April 2021 18:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wali Kota Malang Sutiaji.
zoom-in-whitePerbesar
Wali Kota Malang Sutiaji.
ADVERTISEMENT
MALANG - Wali Kota Malang Sutiaji menegaskan bahwa meningkatkan layanan kesehatan dan jaminan hidup sehat di Kota Malang merupakan komitmen sekaligus kewajiban bersama.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut disampaikan dalam Rapat Koordinasi dan Pelaporan Progres Pelaksanaan Program JKN-KIS Bersama BPJS Kesehatan dan stakeholder terkait.
Berlangsung di Ruang Sidang Balai Kota Malang, pada Rabu, (21/4/2021) turut hadir di antaranya Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang, Husnul Muarif, dan Kepala BPJS Kesehatan Cabang Malang, Dina Diana Permata.
“BPJS ini jaminan kepada penduduk, seluruh penduduk Indonesia tidak pandang bulu. Semuanya diberikan ruang yang sama oleh negara untuk mendapatkan fasilitas kesehatan,” ucapnya
Apalagi, kata Sutiaji, UHC (Universal Health Coverage) di Kota Malang saat ini sudah mencapai 95,32 persen.
Sehingga ia berharap agar layanan kesehatan terus ditingkatkan sejalan dengan komitmen pemerintah dalam menyelenggarakan jaminan kesehatan. Termasuk komunikasi preventif dan promotif serta pemberian literasi, juga harus dikuatkan agar masyarakat sadar akan pentingnya kesehatan dan menjaga kesehatan diri sedini mungkin.
ADVERTISEMENT
“PR besar kita menyadarkan masyarakat. Bahwa tindakan-tindakan kita harus yang preventif dan promotif jadi yang harus kita kuatkan,” tandasnya. (ads)