news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Remaja 15 Tahun Bagikan Masker dari Hasil Tabungan Uang Saku

Konten Media Partner
3 Juli 2020 16:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Frenanda Gunawan (tengah). Foto: dok.
zoom-in-whitePerbesar
Frenanda Gunawan (tengah). Foto: dok.
ADVERTISEMENT
BONDOWOSO - Meski masih belia, kepedulian sosial Frenanda Gunawan Eko Chondro tak diragukan lagi. Remaja 15 tahun itu menyerahkan bantuan 100 masker untuk tenaga medis melalui Dinas Kesehatan Bondowoso. Andan, sapaan akrabnya, membeli masker dari tabungan uang sakunya selama satu bulan.
ADVERTISEMENT
"Saya kumpulkan uang saku lalu menyampaikan keinginan saya ke CCF (Climate Change Frontier) dan mereka mendukung kegiatan rencana sosial. Selain itu juga dibantu oleh beberapa donatur CCF," kenang Andan.
Dalam kegiatan ini, Andan dibantu oleh Pendiri CCF, Eko Baskoro, dan tim komunitas tersebut.
Frenanda Gunawan menyerahkan bantuan. Foto: dok.
Kedepannya, Andan dan CCF berencana membagikan nasi bungkus untuk warga membutuhkan. "Kemungkinan minggu depan kami akan melakukan pembagian nasi bungkus," ujarnya.
Andan berharap, pandemi ini segera berakhir. Tak lupa, dia mengajak kepada seluruh masyarakat Indonesia khususnya remaja seumurannya, untuk turut berpartisipasi membantu pemerintah memerangi COVID-19.
Perlu diketahui, Andan merupakan remaja yang sukses mendirikan komunitas sosial, Komunitas Anak di atas Awan.
Frenanda Gunawan saat menyerahkan bantuan. Foto: dok.
"Saya melalui Komunitas Anak di atas Awan waktu sekolah menengah pertama sering juga mengerjakan kegiatan sosial. Membantu bagi sebagian masyarakat yang kurang mampu, dilingkungan sekolah ataupun warga dilingkungan rumah," ujar siswa SMPN 1 Bondowoso, Jawa Timur itu.(ads)
ADVERTISEMENT