2 Kasus COVID-19 Baru Ditemukan di Palembang

Konten Media Partner
29 Desember 2023 17:35 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi hasil tes PCR COVID-19. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi hasil tes PCR COVID-19. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kasus COVID-19 di saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) kembali muncul di Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel).
ADVERTISEMENT
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kota Palembang, Yudhi Setiawan menyebutkan pihaknya menemukan dua kasus COVID-19 yang merupakan perempuan dan laki-laki.
"Dua kasus COVID-19 kembali ditemukan di Palembang, " kata dia, Jumat 29 Desember 2023.
Yudhi mengatakan penularan kedua pasien COVID-19 tersebut bukan dari perjalanan melakukan perjalanan luar kota. Dirinya menduga terjangkit dari orang sekitarnya.
"Saya belum dapat laporan hasil tracingnya. Tapi bisa jadi dari orang sekitarnya, " kata dia.
Saat ini pasien perempuan yang terpapar Covid-19 kini dirawat di salah satu rumah sakit di Palembang sedangkan pasien laki-laki yang terpapar dirawat di rumahnya.
"Satu pasien perempuan dirawat di rumah sakit dan satunya lagi dirawat di rumahnya isoma," kata dia.
ADVERTISEMENT
Yudhi pun meminta masyarakat yang belum melakukan vaksinasi Booster agar dapat mendatangi Puskesmas. Diketahui baru 60 persen masyarakat yang sudah vaksin Booster.
"Kita juga telah menerima 820 vial atau 4.100 dosis vaksin Inavac atau Merah Putih jadi bagi masyarakat agar segera vaksin di Puskesmas yang terdekat, " kata dia.