Kalah dari Madura United, Sriwijaya FC Terdepak dari Piala Indonesia

Konten Media Partner
21 Februari 2019 19:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pertandingan Sriwijaya FC melawan Madura United, Kamis (21/2) (foto: Urban Id)
zoom-in-whitePerbesar
Pertandingan Sriwijaya FC melawan Madura United, Kamis (21/2) (foto: Urban Id)
ADVERTISEMENT
Sriwijaya FC harus menelan kekalahan kedua atas Madura United dengan skor 1-2, dalam lanjutan 16 besar Piala Indonesia di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Kamis (21/2). Gol dari Madura United tercipta oleh Aleksandar Rakic ( 8) dan Beto Goncalves (53), sementara dari Sriwijaya FC dicetak oleh Adistya Wicaksono (47).
ADVERTISEMENT
Babak pertama jalannya pertandingan, tim tamu Madura United FC yang notabene diisi para pemain eks Sriwijaya FC, seperti Alberto Goncalves, Zulfiandi, Fachrudin, serta Zah Rahan Krangar berhasil mendominasi pertandingan.
Menghadapi itu, Sriwijaya FC yang banyak diisi pemain muda masih nampak sulit mengimbangi permainan tim Laskar Sapeh Kerrab julukan Madura United. Terbukti pada menit ke 8, Aleksandar Rakic memecah kebuntuan dengan memanfaatkan umpan Andik Vermansyah sehingga skor 1-0 untuk Madura United.
Pada menit ke 20, Sriwijaya FC sempat mengancam melalui Risky Dwi Ramadhan. Namun sepakannya belum bisa menyamakan kedudukan. Begitu pula dengan tim tamu striker mereka Beto dan Andik belum bisa menambah angka. Skor 1-0 bertahan hingga pluit babak pertama dibunyikan.
Pemain Madura United berhadapan dengan pemain Sriwijaya FC (foto: Urban Id)
Babak kedua, baru dua menit dimulai pemain SFC langsung tampil menekan, menit 47, Adistya Wicaksono menyamakan kedudukan dengan tandukan kepalanya usai menerima umpan Yogi Novrian. Skor pun menjadi imbang 1-1.
ADVERTISEMENT
Akan tetapi, Beto berhasil menambah angka dan mengubah skor menjadi 2-1 pada menit ke 53. Skor 1-2 pun bertahan hingga akhir. Dengan hasil ini Madura berhasil lolos ke delapan besar Piala Indonesia dengan agregat gol 1-7.
Pelatih Sriwijaya FC, Hartono Ruslan mengaku bangga dengan pemain muda Sriwijaya FC yang sudah bekerja maksimal sehingga bisa membobol gawang tim sekelas Madura United. “Meski kalah kami bangga dengan semangat pemain muda kami yang tidak mudah menyerah sehingga bisa membobol gawang tim sekelas Madura United,” kata Hartono usai pertandingan.
Sementara itu, pelatih Madura United, Dejan Antonic mengaku timnya memang mengincar kemenangan di leg kedua kali ini. “Target kami memang menang disini. Tetapi saya sedikit kecewa karena permainan kami seperti ini, dan harus segera dievaluasi karena babak delapan besar harus tampil lebih baik lagi,” katanya. (bwo/jrs)
ADVERTISEMENT
Susunan pemain
Sriwijaya FC :
Pelatih utama; Hartono Ruslan
Jupriyanto, Akbar Zakaria, M Andes Adinata, Rahmat Juliandri, Ziko Sukmaria, Hafit Ibrahim (c), Reza Erlangga, Risky Dwi Ramadhana, Untung Wibowo, Adistya Wicaksono, M Yogi Novrian.
Madura United FC :
Pelatih utama; Dejan Antonic
Muhammad Ridho, Alfath Faathier, Andik Rendika Rama, Asep Berlian, Fachrudin, Jaimerson Da Silva, Andik Vermansyah, Zulfiandi, Alberto Goncalves, Aleksandar Rakic, Zah Rahan Karangar