Palembang Kini Punya Sentra Ikan Hias Modern

Konten Media Partner
22 Maret 2021 19:55 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sekda Kota Palembang, Ratu Dewa, saat meninjau sentra ikan hias di Pasar Ikan Modern, Jalan MP Mangkunegara. (Foto. Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Sekda Kota Palembang, Ratu Dewa, saat meninjau sentra ikan hias di Pasar Ikan Modern, Jalan MP Mangkunegara. (Foto. Istimewa)
ADVERTISEMENT
Palembang saat ini sudah memiliki sentra ikan hias modern yang bertempat di Pasar Ikan Modern, Jalan MP Mangkunegara. Ada sekitar 70 lapak penjual yang kini siap melayani para penyuka ikan hias.
ADVERTISEMENT
Ketua Asosiasi Pedagang Ikan Hias (APIH) Sumsel, Charma Afrianto mengatakan, upaya ini dilakukan untuk meningkatkan minat para penyuka ikan hias, terutama ikan cupang yang kini mulai digandrungi masyarakat Kota Palembang.
“Fasilitas di sini sangat membantu, apalagi kini sudah ada kantor asosiasi yang memudahkan operasional, tentunya ini akan makin menggairahkan para penghobi ikan hias,” katanya, Senin (22/3).
Charma bilang, dampak pandemi corona (COVID-19) memang membuat peralihan masyarakat terutama pada bidang hobi. Ikan cupang salah satu sumber penghasilan yang kini cukup menjanjikan, dan pihaknya berharap pasar terus naik.
Sekretaris Daerah (Sekda) kota Palembang, Ratu Dewa mengatakan, pihaknya akan memberikan kenyamanan tertuma bagi para penyuka ikan hias.
“Tentunya fasilitas yang diberikan dapat mendorong agar pasar ikan hias makin tinggi. Masyarakat makin berminat dan tertib saat bertransaksi, apalagi lapak-lapak penjual kini tertata rapi,” kata Dewa.
ADVERTISEMENT
Selain itu, pihaknya saat ini terus memprioritaskan pelayanan yang maksimal terkait pasar ikan modern dari berbagai sisi.
“Kami berharap ke depan pasar ini tidak hanya namanya saja yang modern, namun juga fasilitas, layanan dan lainnya, termasuk industrinya yang kini terus diperbaiki,” katanya. (adv)