Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.106.0
Konten Media Partner
Palembang Optimis Raih Juara Umum dalam STQH ke XXVIII
11 April 2025 20:52 WIB
·
waktu baca 1 menit
ADVERTISEMENT
Pemkot Palembang memberikan dukungan kepada 22 peserta Musabaqoh Tilawatil Quran dan Hadis (MTQH) serta optimis dalam Seleksi Tilawatil Quran dan Hadis (STQH) ke XXVIII.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut disampaikan oleh Asisten 1 Sekretaris Daerah (Setda) Kota Palembang, Heri Aprian, pada Jumat, 11 April 2025.
Heri mengatakan bahwa Pemkot Palembang siap memberikan dukungan dan fasilitas kepada seluruh peserta yang mengikuti STQH
"Kita optimis bisa menjuarai Seleksi Tilawatil Quran dan Hadis," katanya.
Ia juga berharap seluruh peserta yang mengikuti seleksi dapat serius dalam mengikuti pelatihan tersebut guna meningkatkan kemampuan dan kualitas yang mampu bersaing di tingkat provinsi nantinya.
"Teruslah berlatih dan jangan cepat puas dengan kemampuan ini, tingkatkanlah disiplin dan tetap istiqomah. Kita tanamkan mental juara dan tidak lekas berpuas diri, serta terus mengasah kemampuan serta keterampilan," katanya.
Kemudian, Kepala Bidang Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Palembang, Sodikin, mengatakan bahwa pihaknya telah menargetkan para peserta untuk meraih juara umum dalam STQH tingkat Provinsi.
ADVERTISEMENT
"Kita harus kejar target menjadi juara umum di tingkat provinsi Sumsel. Insya Allah jika kita menjadi juara umum nanti, mulai dari peserta pelatih dan pendamping akan kita berangkatkan Umrah," kata Sodikin.