Ronaldinho Gagal ke Palembang, Gubernur: Mungkin Tak Cocok Harga

Konten Media Partner
21 Maret 2019 14:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gubernur Sumsel, Herman Deru (Urban Id)
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur Sumsel, Herman Deru (Urban Id)
ADVERTISEMENT
Mantan bintang Barcelona, Ronaldinho awalnya direncanakan akan melakukan tur ke Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSC), Palembang pada 30-31 Maret 2019, namun hal tersebut ternyata harus di reschedule karena panitia menyebutkan bahwa pemerintah daetrah tidak memberikan izin penyelenggaraan kegiatan tersebut.
ADVERTISEMENT
Menanggapi hal itu, Gubernur Sumsel, Herman Deru mengatakan, kegiatan seperti itu bukanlah domainnya gubernur. Dirinya tidak pernah memberikan larangan baik tertulis maupun secara lisan atas rencana kegiatan tersebut.
“Saya tidak menyuruh juga tidak melarang. Kalau memang ada yang menyebutkan gubernur yang melarang, kapan saya melarangnya,” kata Deru, Kamis (21/3)
Menurut Deru, masalah penggunaan Stadion Jakabaring sebaiknya ditanyakan langsung ke manajemen, sebab yang mengelola stadion tersebut adalah perusahaan, yakni PT Jakabaring Sport City (JSC). Selain itu, dirinya juga tidak penah menerima surat permohonan perizinan terkait masalah itu.
“Kegiatan itu sepenuhnya domain manajemen bukan urusan gubernur. Sebenarnya masalah ini lebih tepatnya ditanyakan kepada panitia penyelenggara dan juga kuasa pemilik tempat,” katanya.
Bisa saja, kata Deru, terjadi ketidak cocokan harga dari panitia kepada Ronaldinho itu sendiri maupun terhadap pengellola stadion. “Jadi kalau saya menjawabnya sederhana saja, mungkin belum cocok harganya,” katanya.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, dikatakan Deru, pada dasarnya Pemerintah Provinsi Sumsel akan selalu mendukung setiap kegiatan olahraga di Bumi Sriwijaya tanpa menolah apapun. “Jangankan sepak bola, kasti pun akan kita dukung,” katanya.
Sebelumnya, Ketua Panitia Ronaldinho Tour to Palembang, Eddy Sofyan mengatakan, kegiatan itu sedianya diselenggarakan di Stadion Jakabaring, Palembang, 30-31 Maret 2019 akhirnya direschedule karena tidak mendapat izin dari Pemda Tingkat 1 Sumatera Selatan.
"Tentu sangat kecewa karena kami yang berniat membawa mega bintang sepak bola dari Brazil, Ronaldindo ke Palembang sekaligus memberikan coaching clinic kepada 7.000 anak-anak dari sekolah sepak bola, ternyata tidak mendapat izin dengan alasan tak jelas," ujarnya, Rabu (20/3) kemarin.
Ronaldinho Tour to Palembang tersebut sekaligus untuk memuncaki kejuaraan sepakbola se-Sumatera Selatan AN Cup yang telah digulir selama tiga bulan. "Kami sudah berusaha semaksimal mungkin, dengan mengirim surat resmi jauh-jauh hari, mencoba sowan ke Gubernur Sumsel, langsung menemui pengelola stadion Jakabaring, tapi bener-bener dicuekin. Bahkan kami seperti diping pong," katanya. (jrs)
ADVERTISEMENT