Sesosok Mayat Wanita Ditemukan Dalam Kamar Penginapan RedDoorz Palembang

Konten Media Partner
7 Juli 2020 20:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas kepolisian saat mengevakuasi mayat wanita yang ditemukan dalam kamar penginapan RedDoorz palembang. (foto: istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Petugas kepolisian saat mengevakuasi mayat wanita yang ditemukan dalam kamar penginapan RedDoorz palembang. (foto: istimewa)
ADVERTISEMENT
Sesosok mayat wanita ditemukan berada di dalam sebuah kamar penginapan RedDoorz Macan Kumbang Residence. Hal ini pun sontak membuat heboh warga yang tinggal di Kelurahan Demang Lebar Daun, Kecamatan Ilir Barat I, Palembang.
ADVERTISEMENT
Informasi yang dihimpun, mayat wanita berinisial VY (18 tahun) tersebut pertama kali ditemukan oleh Dandi (20 tahun) yang bertugas sebagai room boy di penginapan RedDoorz tersebut.
Saat itu, Dandi datang ke kamar 204 yang berada di lantai dua penginapan tersebut bertujuan untuk mengingatkan jika waktu menginap sudah berakhir. Namun, setelah diketuk ternyata korban tak kunjung keluar sekitar pukul 14.30 WIB.
"Saya ketuk pintu tak ada jawaban. Tapi ada suara kran air yang hidup," katanya, Selasa (7/7).
Bingung dengan hal itu, Dandi pun kemudian mencoba mengintip melalui ventilasi udara. Saat itu terlihat jika ada sepatu wanita berada di atas lemari dan sebuah power bank.
"Saya memutuskan memanggil owner untuk minta kunci," katanya.
ADVERTISEMENT
Bersama owner, dirinya kemudian masuk ke kamar tersebut, tapi tidak ada orang. Lalu, ia mengambil sepatu tersebut dan memindahkannya ke lantai. Ternyata, saat itu dirinya melihat sebuat tangan berada di bawah ranjang.
"Saat dilihat kembali ternyata sudah meninggal, owner pun kemudian langsung menghubungi polisi," katanya.
Dia melanjutkan, korban check ini bersama seorang temannya pada Senin (6/7) sekitar pukul 14.00 WIB. Namun, data terkait pemesanan kamar saat ini sudah diserahkan kepada kepolisian.
"Saya sempat melihat korban sedang ngobrol di balkon kamar dengan teman wanitanya dan ada seorang laki-laki," katanya.
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Ilir barat I Palembang, Iptu Ginting, membenarkan informasi tersebut. Menurutnya, kasus ini kini telah diserahkan ke Polrestabes Palembang.
ADVERTISEMENT
"Korban sudah dievakuasi ke RS Bhayangkara Palembang untuk virum. Kasus kini ditangani Polrestabes," katanya. (jrs)