Terjadi Kebakaran Hebat di Ogan Ilir, Sejumlah Rumah Hangus Terbakar

Konten Media Partner
10 Juli 2021 20:13 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kobaran api disertai asap hitam di lokasi kejadian. Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Kobaran api disertai asap hitam di lokasi kejadian. Foto: Istimewa
ADVERTISEMENT
Terjadi kebakaran hebat di kawasan Pemulutan, Ogan Ilir, Sumatera Selatan (Sumsel). Kobaran api dan asap hitam membumbung tinggi hingga tampak jelas Jalan Lintas Sumatera, Kertapati, Palembang, Sabtu (10/7) sore.
ADVERTISEMENT
Dari data yang dihimpun, kebakaran terjadi di Desa Ibul Besar, sejumlah rumah hangus terbakar. Api diduga berasal dari konsleting listrik dari salah satu rumah warga.
Angin kencang saat kebakaran terjadi membuat api semakin membesar. Api berhasil dipadamkan oleh sejumlah unit mobil pemadam dan dibantu warga.
Dari informasi warga sekitar, sedikitnya belasan rumah terbakar akibat kejadian ini. Belum diketahui persis asal mula api, namun barang-barang banyak yang tidak dapat diselamatkan.
Kebakaran di Ogan Ilir. (Foto: Istimewa)
Kebakaran ini juga viral di media sosial, pada video tampak warga berupaya menyelamatkan barang-barang yang masih dapat diselamatkan. Belum diketahui kerugian ataupun korban jiwa dari kebakaran ini.
Pihak kepolisian menyebut, korban kebakaran masih didata dan belum diketahui persis penyebab kebakaran dan kerugian masih belum dapat ditaksir. (eno)
ADVERTISEMENT