Tiket Kereta Api Kelas Ekomoni Semua Rute dari Palembang Habis

Konten Media Partner
19 Desember 2019 12:20 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Loket tiket di Stasiun Kertapati, Palembag. Foto. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Loket tiket di Stasiun Kertapati, Palembag. Foto. Istimewa
ADVERTISEMENT
Tahun Baru 2020 masih sekitar 11 hari lagi, namun penumpang kereta api telah memborong habis tiket kelas ekonomi semua rute dari Stasiun Kertapati Palembang. PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional III menyiapkan 1.590 tiket kelas ekonomi per hari.
ADVERTISEMENT
Deputy Executuve Vice President KAI Divre III Palembang Waroso mengatakan tiket kelas ekonomi sudah ludes selama masa angkutan Natal dan Tahun Baru mulai 19 Desember 2019 hingga 6 Januari 2020.
"Tiket kelas ekonomi semuanya habis, semua kelas per harinya disediakan 2.874 kursi. Dari 1.284 kursi di luar kelas ekonomi masih tersisa sekitar 40 persen lagi yang bisa dibeli yakni kelas bisnis dan eksekutif," katanya, Kamis (19/12).
Waroso bilang, selama libur Natal dan Tahun Baru KAI Divre III menyiapkan 51.732 tiket untuk tiga perjalanan (rute) yakni Kertapati-Tanjung Karang, Kertapati-Lubuklinggau dan Lubuklinggau-Kertapati.
Selama libur panjang ini, pihaknya sudah menyiapkan posko gabungan dengan personil pengamanannya ada sekitar 498 personil oleh POM TNI, Brimob, Polsuska dan security stasiun.
ADVERTISEMENT
Selain itu, pihaknya juga menyiagakan penjaga jalan lintas ekstra sebanyak 68 personil dan sebanyak 29 personil petugas posko daerah rawan untuk memantau apabila terjadi rintang jalan atau peristiwa luar biasa yang menghambat perjalanan kereta api.
"Prediksi lonjakan penumpang sekitar 5-10 persen. Namun tahun ini antisipasi di lapangan lebih kepada bencana banjir dan longsor dengan menyiapkan alat material untuk siaga di sejumlah titik rawan karena sudah masuk musim penghujan," tuturnya. (eno)