Video: Temuan Harta Karun Kerajaan Sriwijaya di Sumsel

Konten Media Partner
7 Oktober 2019 9:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Benda temuan emas dan perak yang ditemukan di desa Cengal, Kabupaten Ogan Komering Ilir, yang diyakini sebagai peninggalan kerajaan Sriwijaya, Senin(7/10) Foto:abp/Urban Id
zoom-in-whitePerbesar
Benda temuan emas dan perak yang ditemukan di desa Cengal, Kabupaten Ogan Komering Ilir, yang diyakini sebagai peninggalan kerajaan Sriwijaya, Senin(7/10) Foto:abp/Urban Id
ADVERTISEMENT
Penemuan sejumlah harta peninggalan Kerajaan Sriwijaya berupa emas dan perak di area bekas kebakaran hutan, Desa Cengal Kabupaten Ogan Komering Ilir, Provinsi Sumatera Selatan, ternyata bukanlah hal yang baru.
ADVERTISEMENT
Bahkan sejumlah benda yang diyakini merupakan harta karun Sriwijaya yang dikoleksi oleh Komunitas Palembang Antik Kreatif (KOMPAK), ditemukan di beberapa kawasan. Seperti, Sungai Musi dan Desa Upang Induk, Kabupaten Banyuasin.
Menurut anggota komunitas yang dibentuk sejak tahun 2014, Benda-benda yang diyakini merupakan peninggalan Kerajaan Sriwijaya itu tersebar hampir di setiap wilayah di Sumatera Selatan. Hal ini lantaran kerajaan yang pernah menjadi pusat pembelajaran agama Hindu-Budha tersebut memiliki cakupan wilayah kekuasaan yang luas.(abp)