3 Cara Efektif Membangun Personal Branding Demi Kemajuan Bisnis!

Kevin Hadinata Sumawijaya
Self-employed Piano teacher and a Freelance Content Writer, A digital Marketing Student at Pakar Digital Marketing Academy
Konten dari Pengguna
19 Mei 2021 18:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kevin Hadinata Sumawijaya tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
3 Cara Efektif Membangun Personal Branding Demi Kemajuan Bisnis!
zoom-in-whitePerbesar

Pentingnya Personal Branding bagi Bisnis Anda!

ADVERTISEMENT
Trust” merupakan faktor yang paling penting untuk diperhatikan oleh semua pelaku bisnis dalam menjalankan bisnis khususnya bisnis yang baru. Bayangkan ada dua orang yang menawarkan makanan kepada anda, dua-duanya menawarkan makanan tersebut dengan kalimat yang sama. Yang satu adalah teman anda sendiri dan yang satu lagi adalah orang yang tidak dikenal, makanan siapakah yang akan anda pilih? Tentunya teman anda sendiri bukan? Itu dikarenakan kita mempunyai rasa percaya yang tinggi kepada teman yang sudah kita kenal.
ADVERTISEMENT
Sama halnya dengan memulai bisnis baru, calon konsumen harus dapat mengenal kita secara baik terlebih dahulu sebelum akhirnya memutuskan untuk membeli produk/menggunakan jasa kita. Inilah yang dinamakan dengan personal branding. Di era digital ini, sangat penting bagi kita untuk terlihat relevan di media sosial, entah itu di Instagram, Facebook, Twitter, maupun LinkedIn. Lantas, apa saja yang dapat kita lakukan untuk membangun personal branding dengan baik?
1. Menentukan Persona yang Paling Tepat
Kenali dulu siapa yang akan menjadi “customer” atau target pasar kita, lalu kenali juga gaya hidup mereka, gaya bicara mereka seperti apa, apa saja yang mereka sukai, lalu gunakan persona tersebut untuk memperkenalkan diri di media sosial sehingga kita secara tidak langsung dapat masuk ke ruang lingkup mereka dan mendekatkan diri kepada mereka.
ADVERTISEMENT
Mungkin beberapa dari kita mempertanyakan, lalu bagaimana dengan orang yang memiliki persona A, tapi mempunyai bisnis dengan konsumen yang memiliki persona B? Beradaptasilah! Siapa yang bisa dan mau beradaptasi dengan baik terutama dengan calon konsumen nya pasti akan mengalami kemajuan yang signifikan dalam bisnisnya.
2. Menjalin Hubungan yang Baik dengan Setiap Orang
Salah satu yang penting untuk diperhatikan adalah bagaimana interaksi kita dengan orang-orang di media sosial kita. Tidak selalu interaksi dengan konsumen, tapi juga interaksi dengan teman-teman kita sendiri. Itulah alasan mengapa membangun koneksi dengan orang banyak juga penting.
Ketika kita sudah menggunakan persona yang cocok dengan calon konsumen atau target pasar kita, tapi kita tidak memiliki interaksi atau minim interaksi dengan orang-orang di media sosial kita, keraguan dari calon konsumen kita akan muncul seiring dengan pertanyaan-pertanyaan apakah kita termasuk individu yang dapat dipercayai khususnya sebagai pelaku bisnis? Tunjukkan bahwa kita memiliki relasi atau hubungan yang baik dengan orang-orang di sekitar kita, sehingga kita mempunyai kredibilitas yang baik di mata konsumen kita.
Ilustrasi bisnis bersama rekan Foto: Shutterstock
3. Berbagi Ilmu dan Pengalaman dengan Konsumen Kita
ADVERTISEMENT
Konsumen atau target pasar kita akan jauh merasa lebih dekat dengan kita apabila mereka bisa mendapatkan ilmu yang berharga dari kita. Maka, konten-konten yang kita sajikan pada media sosial dapat berupa tips/pengalaman yang bermanfaat bagi konsumen kita. Ilmu tersebut bisa berhubungan dengan produk atau jasa yang akan kita tawarkan atau tentang hal-hal yang bisa “relate” dengan target pasar kita. Ketika kita membagikan ilmu yang berharga bagi konsumen, secara otomatis tingkat kepercayaan konsumen kepada kita akan semakin tinggi, mereka akan memandang kita sebagai orang yang benar-benar ahli dalam bidangnya. Kepuasan juga akan didapatkan ketika kita dapat berbagi ilmu dan mendapatkan feedback yang baik dari banyak orang.
Personal Branding dapat menjadi faktor penentu dalam mencapai kesuksesan suatu bisnis. Jadi, apakah anda sudah melakukan personal branding dengan baik? Sudahkah konsumen melihat value dari produk atau jasa yang anda tawarkan dalam diri anda sendiri?
ADVERTISEMENT