Arsyadjuliandi Rachman dan Djohar Arifin Husin Hadir Di Webinar PTIC

Dodi Iswanto
Dodi Iswanto adalah Sekretaris Jenderal Perkumpulan Teacherpreneur Indonesia Cerdas (PTIC) Periode 2021 - 2026 . www.ptic.or.id
Konten dari Pengguna
2 September 2021 10:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Dodi Iswanto tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Dokumentasi  webinar  Menumbuhkan semangat dan motivasi berusaha. Foto : Dokumen Pribadi
zoom-in-whitePerbesar
Dokumentasi webinar Menumbuhkan semangat dan motivasi berusaha. Foto : Dokumen Pribadi
ADVERTISEMENT
Sabtu (21/08) Perkumpulan Teacherpreneur Indonesia Cerdas (PTIC) Menyelenggarakan webinar dengan Tema Menumbuhkan semangat dan motivasi berusaha.
ADVERTISEMENT
Mantan gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman yang juga anggota DPR RI periode 2019 - 2024 yang merupakan anggota DPR RI Periode 2019 - 2024 memberikan materi kepada lebih dari 1000 partisipan pada webinar yang di selenggarakan oleh perkumpulan teacherpreneur Indonesia cerdas ( PTIC).
Kegiatan PTIC ini mengundang Arsyadjuliandi Rachman karena beliau adalah sosok kharismatik dan sukses memimpin Riau Muda Grup sejak 2004 hingga Sekarang menjadi salah satu perusahaan besar di Indonesia, serta Pengalaman beliau bersama Kadin dari 2008 hingga 2013.
Kegiatan Dibuka Oleh Ketua Umum Perkumpulan Teacherpreneur Indonesia Cerdas Pangeran Gusti Surian. Kegiatan diawali dengan menampilkan tari burung merak dari provinsi Jawa barat dan sajian musik asli Kalimantan Selatan yang berjudul Abah Umak. Dalam kegiatan tersebut juga ditampilkan video kuliner yang ada di provinsi Riau yang diiringi dengan lagu lancang kuning.
ADVERTISEMENT
Bapak Arsyad Juliandi Rachman menyampaikan bahwa di era sekarang ini sangat terbuka sekali bagi siapapun untuk menjadi seorang entrepreneur karena ekosistem digitalisasi yang ada sekarang ini sangat terbuka bagi siapa pun. Berbeda pada zaman dahulu ada tahun 70-an hingga hingga akhir 90-an, untuk menjadi seorang entrepreneur aksesnya memang sangat sulit sekali tapi sekarang ini peluang terbuka bagi siapa saja yang ingin berusaha.
Dalam kegiatan ini juga diberikan door prize berupa 10 pulsa elektronik bernilai 1.000.000 rupiah dari universitas Stekom dan juga ada door prize 2 unit printer dari Epson Indonesia.
Kegiatan ini akan rutin dilakukan oleh perkumpulan teacherpreneur Indonesia cerdas (PTIC) sebagai bentuk dukungan kami dalam mengembangkan teacherprenuer di Indonesia.
ADVERTISEMENT