Bagi Cannavaro, Kylian Mbappe Layak Menggantikan Ronaldo di Real Madrid

Konten dari Pengguna
12 Mei 2020 13:11 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kylian Mbappe, masih muda sudah sukses menjadi topskorer di Ligue 1 2019/20. Foto: AFP/Valery Hache
zoom-in-whitePerbesar
Kylian Mbappe, masih muda sudah sukses menjadi topskorer di Ligue 1 2019/20. Foto: AFP/Valery Hache
ADVERTISEMENT
Potensi Kylian Mbappe digadang-gadang mampu menjadi penerus megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo, di Real Madrid. Setidaknya hal itu yang diutarakan eks pemain Tim Nasional Italia, Fabio Cannavaro.
ADVERTISEMENT
Mbappe baru berumur 21 tahun, perjalanan kariernya masih panjang. Cannavaro yakin bahwa Real Madrid merupakan pelabuhan yang tepat bagi perkembangan pemain asal Prancis itu.
Namun, untuk situasi seperti sekarang, rasanya sulit bagi Real Madrid untuk mendapatkan bintang Paris Saint-Germain tersebut.
Belakangan, Mbappe memang kerap dikaitkan dengan Madrid. Terang saja, Los Blancos butuh katalis baru. Mereka seakan belum bisa melupakan jasa Cristiano Ronaldo usai ditinggal sang bintang ke Juventus pada 2018 silam.
Cannavaro, yang berhasil memenangi 2 gelar La Liga bersama Los Blancos, beranggapan bahwa Mbappe adalah sosok yang pas untuk menempati pos yang ditinggalkan Ronaldo.
Rajin bikin gol. Foto: AFP/Franck Fife
"Real Madrid membutuhkan sosok Mbappe. Bintang muda yang saya rasa bisa menggantikan Ronaldo," ujar Cannavaro kepada AS.
ADVERTISEMENT
"Wajar bila saat ini Real Madrid tertarik untuk mendatangkannya. Namun, satu hal yang perlu diketahui, pemilik PSG sudah tidak membutuhkan uang. Mereka tengah dalam ambisi besar untuk meraih gelar Liga Champions."
"Akan sulit bagi Madrid untuk menghadirkannya. Bos PSG adalah seseorang yang selalu ingin menang. Saya kenal baik dengan mereka. Saya rasa mereka akan berjuang untuk mempertahankan Mbappe," tambahnya.
Muda dan memiliki naluri mencetak gol yang tinggi, nampaknya adalah magi seorang Mbappe. Terlebih, di usianya yang masih belia, ia sudah sukses memenangi gelar juara Piala Dunia bersama Prancis, lengkap dengan penghargaan individu sekelas FIFA World Cup Best Young Player.
Bersama PSG, performa Mbappe juga tak main-main. Anak muda tersebut sukses menghadirkan 3 gelar Ligue 1 lengkap dengan trofi lain seperti Coupe de France dan Coupe de la Ligue.
ADVERTISEMENT
Soal statistik, dirinya juga berhasil menampilkan catatan apik. Torehan 18 gol-nya di musim ini, cukup untuk mengantarkan PSG menjadi kampiun Ligue 1, meskipun kompetisi harus disudahi karena pandemi corona. Plus, Mbappe juga sukses mengukuhkan diri sebagai top skorer Ligue 1 di musim ini.