Deretan Pesepakbola yang Merambah ke Dunia Youtube

Konten dari Pengguna
25 Juli 2020 12:55 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Bambang Pamungkas. Foto: Persija Jakarta
zoom-in-whitePerbesar
Bambang Pamungkas. Foto: Persija Jakarta
ADVERTISEMENT
Youtube lebih dari tv? hmm.. bisa jadi. Tapi, kalau youtube lebih dari sepak bola? well, itu kayaknya dua hal yang berbeda, deh. Seorang pesepakbola pun bisa menjadi youtuber.
ADVERTISEMENT
Di zaman yang 'apa-apa serba youtube' ini, memang orang beramai-ramai mengeskpresikan karyanya lewat platform tersebut. Caranya yang terbilang mudah, membuat youtube kian diminati.
Di kalangan pesepakbola pun sama. Tak mengenal usia atau status sang pemain di atas lapangan (pemain inti dan cadangan, atau pemain senior dan junior). Kalau sudah bermain youtube, semua numplek jadi satu.
Jadi, kali ini kami bakal menyajikan deretan tokoh sepak bola yang aktif bermain youtube. Ssstt.... karya-karyanya gak kalah seru, lho, sama youtuber-youtuber lain.
Hanif Sjahbandi dan Rendy Juliansyah
Kedua pemain muda ini belakangan aktif di dunia youtube. Ya, akun youtube tersebut diperuntukan untuk keduanya sekaligus.
Konten-kontennya pun menarik. Keduanya kerap 'suwon' ke pemain-pemain senior untuk berbincang bersama, bertukar pikiran, dan menimba ilmu dengan para seniornya.
ADVERTISEMENT
Lewat konten adalan yang berjudul 'Ngobrol Bareng', keduanya sudah mengundang banyak pemain top dalam negri maupun tokoh-tokoh sepak bola lainnya.
Bambang Pamungkas
Usai memutuskan gantung sepatu pada akhir musim lalu, Bepe, sapaan Bambang Pamungkas, mulai aktif di sosial medianya, termasuk youtube.
Kontennya pun beragam. Mulai dari Podcast, masak-masak, review makanan, hingga menjadi motivator di channel youtubenya.
Kini, eks penyerang kelahiran Getas, Salatiga tersebut menjabat sebagai Manajer klub Persija Jakarta. Dirinya diproyeksikan membawa 'Macan Kemayoran' merengkuh gelar juara musim ini.
Hamka Hamzah
Sebagai pesepakbola, jam terbang Hamka Hamzah tak perlu diragukan lagi. Bek yang sudah malang-melintang ke berbagai klub besar tanah air tersebut memang sudah kenyang pengalaman. Pasang-surut dalam perjalanan kariernya telah ia lewati.
ADVERTISEMENT
Kini, di penghujung kariernya, Hamka mulai merambah ke dunia youtube. Bek yang kini membela Persita tersebut menyajikan acara bincang-bincang dengan beberapa tokoh sepak bola.
Aksi Hamka Hamzah saat menghadapi PSM Makassar. Foto: dok. Liga Indonesia
Di samping itu, Hamka, yang menamai kanal youtubenya dengan sebutan 'Hamka Story 23', juga kerap membagikan video-video lucu. Seperti bermain gim konsol, jalan-jalan bersama keluarga, hingga fun football dengan pesepakbola lainnya.
Ramdani Lestaluhu
Masa-masa di rumah aja memang membosankan. Hal itu yang mungkin menjadi salah satu faktor banyak pesepakbola merambah ke dunia youtube. Tak terkecuali gelandang Persija Jakarta, Ramdani Lestalutu.
Lewat akun youtube 'Inilesta7 Channel', Ramdani kerap membagikan aktivitas semasa kompetisi ditangguhkan. Mulai dari bermain dengan sanak keluarga, bermain gim online, hingga belajar memasak.
ADVERTISEMENT
Kini, bersama Bambang Pamungkas, Ramdani juga tengah dalam upaya membawa tim asal Ibu Kota untuk menjuarai kompetisi Liga 1 musim ini.
*
*
Well, itu tadi beberapa tokoh sepakbola yang merambah ke dunia youtube. Gimana? Tertarik untuk nonton?