Liverpool: Soal Menghormati Lawan, Man City Perlu Belajar dari Aston Villa

Konten dari Pengguna
6 Juli 2020 11:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pemain Aston Villa memberikan penghormatan kepada skuat Liverpoo. Foto: Dok. Liverpool.
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Aston Villa memberikan penghormatan kepada skuat Liverpoo. Foto: Dok. Liverpool.
ADVERTISEMENT
Fan Liverpool akhirnya bisa tersenyum lebar. Sebab, Guard of Honour yang diberikan Aston Villa, dinilai lebih 'tulus' ketimbang versi Manchester City.
ADVERTISEMENT
Terlepas dari apa pun kondisi saat ini yang membuat pesta juara mereka sedikit terganggu, Liverpool tetaplah sang juara. Gap jauh --lebih dari 20 poin-- dengan Manchester City, semakin menegaskan bahwa armada Juergen Klopp memang layak merengkuh gelar Liga Inggris musim ini.
Manchester City pun mengakui hal itu. Pep Guardiola bahkan membuat timnya menjadi yang pertama menggelar 'karpet merah' untuk The Reds, dengan memberikan Guard of Honour sesaat sebelum laga melawan Liverpool.
Namun, alih-alih menuai pujian, tim se-kota Manchester United tersebut malah banjir cibiran. Musababnya, The Citizen dianggap 'asal-asalan' dalam melakukan penghormatan kepada Liverpool.
Para pemain terkesan terburu-buru. Bahkan, beberapa pemain City tertangkap kamera meninggalkan barisan sebelum skuat Liverpool menyelesaikan prosesi tersebut.
ADVERTISEMENT
Guard of Honour dari Manchester City yang menuai cibiran. Foto: Dok. Liverpool.
Namun, kekecewaan fan Liverpool dengan perlakuan yang diberikan Manchester City, terbayar di laga kontra Aston Villa, Minggu (05/07/2020) WIB.
Ya, 'The Villa' memberikan penghormatan yang lebih 'tulus' kepada sang juara. Armada Dean Smith terlihat menikmati prosesi tersebut. Mereka tidak terburu-buru --seperti yang dilakukan Manchester City-- dan melontarkan senyum serta pujian kepada Jordan Henderson dan kolega.
Tak ayal sikap ini pun akhirnya menuai pujian dari banyak fan Liverpool.
Well, meski sederhana, sikap berhati besar seperti yang dipertontonkan 'The Villa' patut diapresiasi. Pasalnya, tim yang bermarkas di Villa Park tersebut datang tidak dengan kondisi baik-baik saja.
'The Villa' kudu menerkam atau setidaknya menahan imbang sang juara, apabila mereka ingin bertahan di Premier League musim depan. Ya, sebab, saat ini mereka masih terjungkal di zona degradasi.
ADVERTISEMENT