Menyambut Kembalinya Liga 1, Persib Bagikan Masker dan Face Shield Gratis

Konten dari Pengguna
6 Juli 2020 15:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Persib latihan, Bobotoh dilarang datang. Foto: Dok. Persib
zoom-in-whitePerbesar
Persib latihan, Bobotoh dilarang datang. Foto: Dok. Persib
ADVERTISEMENT
Persib Bandung turut berpartisipasi dalam penanganan wabah virus corona. Sang 'Pangeran Biru' membagikan masker dan face shield gratis bagi bobotoh yang mampir dan berbelanja di Persib Store.
ADVERTISEMENT
Menyongsong kembalinya Liga 1 2020, 'Maung Bandung' bersiap untuk segala aspek. Selain menyusun program latihan, beberapa protokol kesehatan juga berusaha untuk dipatuhi.
Seperti diketahui, PSSI berencana akan menggelar kembali kompetisi sepakbola ter-elit di tanah air tersebut pada bulan Oktober mendatang. Meski belum mendapat lampu hijau dari Kemenpora plus beberapa tim yang enggan melanjutkan kompetisi di tengah pandemi, PSSI tetap yakin akan mampu menggulirkan kembali kompetisi Liga 1 di waktu tersebut.
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil (kiri) saat menghadiri pengetesan swab PCR untuk para pemain Persib Bandung. Foto: Instagram/@ridwankamil
Persib pun menyambut hangat rencana tersebut. Juruk taktik mereka, Robert Rene Alberts, langsung mempersiapkan menu latihan untuk skuat asuhnya.
Dalam menerapkan protokol kesehatan, Persib juga tampak serius. Pertama, melarang kehadiran Bobotoh --pendukung Persib-- di sesi latihan klub. Kedua, melakukan tes swab bagi para pemain dan ofisial tim.
ADVERTISEMENT
Langkah mereka juga didukung penuh oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Buktinya, Kang Emil --sapaan Ridwan Kamil-- memantau langsung proses tes swab yang dijalani punggawa 'Maung Bandung'.
Well, soal pembagian masker dan face shield gratis, Persib akan memberikan kepada para penggemarnya yang berbelanja di Persib Store dengan nominal transaksi tertentu. Terlebih, untuk beberapa katalog di Persib Store, juga diberikan potongan harga guna meningkatkan gairah dalam menyambut kembali sepak bola di Indonesia.