Profil Mateus Tete: Pemberi Mimpi Buruk Madrid yang Ingin Gabung Barcelona

Konten dari Pengguna
22 Oktober 2020 12:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Mateus Tete saat bermain dalam laga Real Madrid vs Shakhtar Donetsk dalam ajang Liga Champions, Rabu (21/20). Foto: AFP
zoom-in-whitePerbesar
Mateus Tete saat bermain dalam laga Real Madrid vs Shakhtar Donetsk dalam ajang Liga Champions, Rabu (21/20). Foto: AFP
ADVERTISEMENT
Mateus Tete, nama yang mungkin masih asing, tetapi tak demikian dengan kualitasnya. Tak percaya? Tanya saja ke pemain-pemain Real Madrid.
ADVERTISEMENT
Ya, Tete berhasil menjadi mimpi buruk bagi Madrid dalam laga Liga Champions yang berlangsung Kamis (22/10) dini hari WIB. Bermain untuk Shakhtar Donetsk, Tete berhasil membuyarkan pertahanan Los Blancos dan berhasil mencetak gol pembuka pertandingan untuk Shakhtar.
Tete jugalah yang berhasil membuat assist untuk gol bunuh diri Raphael Varane. Sementara, Manor Solowon ikut mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-42.
Di babak kedua, Madrid sejatinya sempat bangkit, tetapi hanya dua gol yang berhasil dibalas yakni lewat Luka Modric dan Vinicius Junior.
Lantas siapa Mateus Tete yang berhasil menjadi mimpi buruk Real Madrid?
Tete lahir di Alvorada, Brasil, pada 15 Februari 2000. Ia memulai karirnya pada usia 8 tahun dengan bergabung di tim junior Gremio. Berjalan waktunya pada tahun 2016, ia berhasil mencatatkan permainan yang bagus dengan mencetak 33 gol untuk tim cadangan Gremio.
ADVERTISEMENT
Usahanya membawa hasil, Tete akhirnya direkrut kedalam tim utama Gremio dan diberikan kontrak sampai 2021. Tetapi, rencana untuk bermain bersama Gremio sampai kontrak habis harus pupus.
Shakhtar terpincut dengan Mateus Tete, lalu membelinya dengan harga 15 juta euro (Rp 260 Milyar) pada tahun 2019. Dalam menjalankan tugasnya pada musim 2019/20, Gelandang Shakhtar berhasil tampil 26 laga di Liga Ukraina dan mencetak delapan gol.
Mateus Tete saat masih bermain bersama Gremio. Foto: @SoccerGremio/Twitter
Gol dan assist-nya saat menghadapi Madrid seakan menjadi sinyal untuk Barcelona menoleh kepadanya. Bukan tanpa alasan, pemain 20 tahun itu terang-terangan mengakui bahwa Blaugrana merupakan salah satu tim impiannya.
“Ada tiga klub yang menjadi bagian dari impian saya di Eropa yaitu Barcelona, Manchester United, dan Liverpool,” ujar Tete dikutip dari Goal International.
ADVERTISEMENT
Lantas, akankah Barcelona benar-benar tertarik mendatangkan Tete? Menarik dinantikan.