Sejarah Hari Ini: 13 Tahun Lalu, Kala Tim Nasional Indonesia Membungkam Bahrain

Konten dari Pengguna
10 Juli 2020 16:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Suporter Indonesia memadati tribune Stadion Utama Gelora Bung Karno. Foto: La Grande Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
Suporter Indonesia memadati tribune Stadion Utama Gelora Bung Karno. Foto: La Grande Indonesia
ADVERTISEMENT
Siapa bilang Tim Nasional Indonesia tak bisa berbuat banyak saat menghadapi negara-negara timur tengah?
ADVERTISEMENT
Ya, hari ini, tepat 13 tahun silam, 10 Juli 2007, Stadion Utama Gelora Bung Karno menjadi saksi bisu kemenangan 2-1 Tim Nasional Indonesia atas Bahrain.
Kala itu, Indonesia mendapat 'tiket gratis' untuk lolos ke putaran final Piala Asia 2007 berkat status sebagai tuan rumah. Skuat 'Garuda' pun diisi nama-nama besar tanah air: Bambang Pamungkas, Budi Sudarsono, Ponaryo Astaman, Firman Utina, Maman Abdurahman, dan Erol Iba.
Armada Ivan Kolev lebih dulu unggul di menit ke-14 melalui sepakan Budi 'Piton' Sudarsono. Eks striker Persik Kediri tersebut berhasil mengelabui penjaga gawang Bahrain, Abdulrahman Ahmed, memanfaatkan umpan dari Firman Utina.
Bahrain pun merespon merespon gol tersebut. Sebuah kesalahan di lini belakang Indonesia, langsung dihukum dengan gol balasan via Sayed Al Wadaei, 1-1 bertahan hingga turun minum.
ADVERTISEMENT
Di babak kedua, skuat 'Garuda' masih mampu mengimbangi jalannya pertandingan --berjalan keras, khas negara timur tengah.--. Dua pemain cepat, Eka Ramdhani dan Syamsul Bahri, dimasukkan untuk menambah daya gedor tim 'Merah Putih'.
Hasilnya, lewat skema serangan balik, bola liar hasil sepakan Firman Utina dari luar kotak penalti, berhasil disambar eks penyerang Persija, Bambang Pamungkas, di menit ke-64.
Tak ayal, gemuruh penonton langsung menyelimuti malam itu. Skor 2-1 bertahan hingga pluit akhir. Meski akhirnya gagal lolos dari fase grup, setidaknya Indonesia bisa memberikan perlawanan kepada tim-tim besar yang berada di grup D: Arab Saudi, Korea Selatan, dan Bahrain.
Well, Piala Asia 2007 adalah edisi terakhir di mana Tim Nasional Indonesia berhasil mentas di ajang empat tahunan tersebut. Hingga kini, skuat 'Merah Putih' selalu kandas di babak kualifikasi.
ADVERTISEMENT
Namun, di bawah pelatih anyar, Shin Tae-yong, banyak pihak yang berharap Tim Nasional Indonesia mampu kembali menjadi 'Macan Asia'. Pasalnya, di awal kepemimpinannya, Shin --yang memiliki latar belakang Pelatih kelas dunia-- langsung diberi target tinggi: Juara AFF 2020 dan lolos babak grup Piala Dunia u-20 [2021].