Coachella dan Stagecoach Kembali Digelar 2022, Penonton Wajib Sudah Divaksin

Viral Food Travel
Berita viral seputar Food dan Travel
Konten dari Pengguna
26 Agustus 2021 18:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Food Travel tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Coachella 2019. Foto: Dok. Coachella
zoom-in-whitePerbesar
Coachella 2019. Foto: Dok. Coachella
ADVERTISEMENT
AEG Present kembali menggelar acara musik tahunan, yakni Coachella dan Stagecoach. Untuk mencegah semakin menyebarnya virus COVID-19, pihak penyelenggara mengharuskan pengunjung sudah menjalani vaksinasi penuh sebelum 1 Oktober 2021.
ADVERTISEMENT
Dilansir Desertsun.com, kebijakan vaksinasi ini disebabkan oleh varian Delta yang muncul dan merajalela. Kebijakan ini juga mengikuti kebijakan pemerintah yang akan diberlakukan secara nasional pada 1 Oktober mendatang
Penonton bisa menunjukkan bukti vaksin penuh ataupun tes COVID-19 yang menyatakan negatif dalam kurun waktu 72 jam dari tanggal pertunjukan dimulai.
“Kami telah menyimpulkan bahwa sebagai pemimpin pasar, keputusan ada pada kami untuk mengambil sikap yang nyata terkait status vaksinasi,” kata Chairman dan CEO AEG Presents Jay Marciano.
Coachella. Foto: Dok. The Odyssey Online
Selain itu, perusahaan akan mengakomodasi pengecualian medis dan agama setelah menyerahkan dokumentasi yang diperlukan. Pengunjung acara juga sangat dianjurkan untuk memakai masker.
Dalam situs resminya, konser musik Coachella rencananya akan diselenggarakan pada 15-17 April 2022 dan 22-24 April 2022 mendatang. Sementara itu, mitra musik Country Stagecoach akan berlangsung pada 29 April hingga 1 Mei 2022 mendatang.
Coachella Valley Music & Arts Festival 2017. Foto: Reuters/Carlo Allegri
Festival Coachella sebelumnya absen digelar selama dua tahun akibat pandemi COVID-19. Penyelenggara kembali menjadwalkan festival yang selalu mengundang musisi dunia itu pada April 2022.
ADVERTISEMENT
Dalam sebuah wawancara baru-baru ini dengan Los Angeles Times, Presiden dan Chief Executive Officer Golden Voice, Paul Tollett, mengkonfirmasi bahwa Travis Scott dan Rage Against the Machine akan ditampilkan di Coachella pada tahun 2022, dengan headliner ketiga yang belum diumumkan.
"Pesan yang ingin kami sampaikan sederhana dan jelas: Satu-satunya cara untuk menjadi seaman mungkin adalah meminta semua orang untuk divaksinasi. Dan kami yakin bahwa orang lain yang belum siap untuk membuat komitmen penuh ini akan mengikuti jejak kami." kata Shawn Trell, chief operating officer dan penasihat umum untuk AEG Presents.