Gratis! Kontestan MasterChef ini Buat Pasta Untuk Dibagi ke Petugas Medis

Viral Food Travel
Berita viral seputar Food dan Travel
Konten dari Pengguna
29 April 2020 9:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Food Travel tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Marla sedang membuat pasta. Foto: Instagram @cookingwithmarla
zoom-in-whitePerbesar
Marla sedang membuat pasta. Foto: Instagram @cookingwithmarla
ADVERTISEMENT
Selama masa pandemi virus corona yang melanda seluruh negara, banyak masyarakat yang saling berlomba untuk berbuat bagi kepada sesama. Tak terkecuali dukungan kepada para petugas medis yang berjuang untuk melayani dan membantu para pasien di seluruh rumah sakit.
ADVERTISEMENT
Begitu pula yang dilakukan oleh seorang mantan kontestan MasterChef di London yang membuat pasta segar cuma-cuma kepada para petugas kesehatan di Inggris. Ide viral ini dicetuskan oleh Marla Liguori dan disebarkan melalui akun Instagram dan Twitter miliknya.
Selama seminggu terakhir, Marla Liguori membantu para petugas kesehatan yang melewati jalan di rumahnya. Ia membuat pasta segar tersebut di rumahnya kemudian menurunkannya pada orang-orang dengan menggunakan seutas tali.
Marla tinggal di dekat St. Bartholomew’s University College dan Rumah Sakit St. Thomas di London, lokasi ini sangat membantunya dalam mendistribusikan makanan secara gratis.
Ia meminta para petugas medis untuk mengirim pesan padanya melalui akun Instagramnya @cookingiwithmarla dengan menyertakan jam kepulangan mereka. Hal tersebut dilakukan untuk memudahkannya menentukan jam memasak dan jadwal menurunkan makanan tersebut.
ADVERTISEMENT
“Saya dikenal sebagai koki di kalangan teman dan keluarga di rumah, ketika virus corona tiba, saya segera menyadari bahwa saya tidak bisa mengadakan pesta makan malam lagi, sehingga saya mulai membuat makanan,” ungkap Marla dilansir dari Metro.
Semula ia tidak rutin membuat pasta tersebut, hanya saja ia membagikan menu apapun untuk dibagikan kepada rekannya lewat jendela. Kebetulan, kedua saudara iparnya merupakan calon perawat. Hal tersebut menjadikan motivasi padanya untuk berbagi kebaikan kepada para petugas medis.
Ia berpikir bahwa para saudara iparnya dan semua petugas medis akan bekerja dalam durasi yang lama, hal tersebut mendasarinya untuk membantu mereka ketika berada di Vancouver.
Tak hanya itu, Marla juga memanfaatkan jaringan MasterChef untuk membantu gerakan berbagi pasta ini. Ketika Marla kekurangan pasokan tepung, ia bisa memesan 50 kg tepung zero nol-nol dari Italia.
ADVERTISEMENT
Dalam aksi viralnya ini, ia berhasil membuat 40 bungkus pasta jenis Tagliatelle hanya dalam 10 hari. Hal tersebut berkat popularitasnya yang dimiliki selama ini.
Meskipun begitu, ia juga sudah melakukan penghitungan keuangan, lho. Semenjak adanya pandemi virus corona yang melanda seluruh dunia, ia bisa mengalokasikan uangnya untuk sesuatu yang dinilai lebih berharga.
Uang yang biasa dihabiskan untuk dua kali pesta makan malam bisa dialokasikan untuk memberi makan gratis pada 100 orang petugas kesehatan. Hal tersebut tentu membawa kebanggaan tersendiri baginya karena bisa memberi dampak positif bagi orang lain.
Ia akan terus melakukan ini mungkin selama dua bulan ke depan kepada 3 rumah sakit di London yang masih bertugas dengan mengambilnya ketika berjalan kaki melewati rumahnya.
ADVERTISEMENT
Ia juga mendapatkan pertanyaan dari petugas medis yang berlokasi cukup jauh dari tempat tinggalnya. Namun ia menolaknya karena tidak ingin menambah resiko yang besar untuk tertular di tengah masa pandemi seperti ini.
Sangat mulia ya, tindakan yang dilakukan kontestan MasterChef yang satu ini. Kira-kira program apa yang akan dilakukan oleh para mantan kontestan MasterChef yang ada di Indonesia supaya enggak kalah viral?