Ingin Kulit Glowing? Ini 5 Manfaat Daun Kelor untuk Wajah Kamu

Viral Food Travel
Berita viral seputar Food dan Travel
Konten dari Pengguna
9 Februari 2021 12:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Food Travel tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Menjaga kesehatan kulit agar tetap glowing selama di rumah aja. Foto: dok. Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Menjaga kesehatan kulit agar tetap glowing selama di rumah aja. Foto: dok. Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Daun kelor, atau dikenal dengan atau moringa oleifera, adalah tanaman asli India utara yang juga dapat tumbuh di tempat tropis dan subtropis lainnya, seperti di Asia dan Afrika. Tanaman ini dikenal sebagai tumbuhan super —melihat kaya akan manfaat dan khasiat. Salah satu manfaat kesehatan yang bisa kamu rasakan adalah untuk kecantikan atau kesehatan kulit.
ADVERTISEMENT
Daun kelor mengandung antioksidan, mineral, dan vitamin —yang ampuh untuk menjaga kecantikan kulit. Jadi, tidak heran kalau masker wajah daun kelor dan teh daun kelor menjadi pilihan banyak orang untuk menjaga kecantikan.
Mengutip NDTV Food, berikut 5 alasan kenapa kamu harus menambahkan produk-produk daun kelor ke dalam perawatan kulitmu!

1. Mencerahkan kulit

Ilustrasi bubuk daun kelor Foto: dok.shutterstock
Kelor dapat membantu memperbaiki, mencegah noda, serta meningkatkan kompleksitas atau warna natural kulit saat dioleskan. Dengan itu, kamu bisa lebih percaya diri dengan kulitmu dan tidak menutupi segala noda atau flek membandel. Oleskan pasta daun kelor ke wajah untuk kulit yang lebih sehat dan glowing!

2. Melawan jerawat

Ilustrasi bekas jerawat kemerahan Foto: Shutterstock
Dengan sifat antibakteri dari daun kelor, tanaman ini dipercaya dapat mencegah timbulnya jerawat. Gunakan minyak kelor atau masker wajah ke area wajah yang bermasalah. Namun, sebelum mulai memasukkan daun kelor ke rutinitas kecantikanmu, kamu disarankan untuk berkonsultasi dengan ahli kulit terlebih dahulu ya.
ADVERTISEMENT

3. Memperlambat penuaan

Ilustrasi daun kelor Foto: dok.shutterstock
Tidak hanya melawan jerawat, produk daun kelor seperti minyak kelor dan bubuk daun kelor dapat digunakan untuk mencegah keriput dan kerusakan akibat radikal bebas di kulit. Tanaman dengan nama lain moringa ini juga dapat membantu mengencangkan kulit wajah dan mengurangi kerutan serta noda —membuatmu terlihat lebih muda! Masukkan teh daun kelor ke dalam rutinitas setiap pagi, untuk menjaga kulit dari dalam tubuh.

4. Melembabkan bibir

Ilustrasi daun kelor. Foto: Shutterstock
Minyak kelor juga biasa digunakan sebagai bahan dalam lip balm atau produk perawatan bibir, karena khasiatnya yang mampu melembabkan kulit sensitif pada bibir dan membuatnya tetap lembut.

5. Mengencangkan pori-pori

Ilustrasi wajah kulit sehat. Foto: Shutterstock
Pori-pori besar memang dapat menyebabkan berbagai masalah kulit, dari jerawat hingga komedo. Untuk mencegahnya, daun kelor atau moringa bisa bekerja untuk mengencangkan kulitmu. Tumbuhan ini memiliki protein kolagen yang meningkatkan kesehatan kulit —membantu mengurangi ukuran pori-pori.
ADVERTISEMENT