Warung Kamis, Restoran Indonesia yang Nyempil dalam Toko Sembako di NYC

Viral Food Travel
Berita viral seputar Food dan Travel
Konten dari Pengguna
29 September 2020 19:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Food Travel tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi nasi rames Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi nasi rames Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Restoran Indonesia menjadi hal yang sulit ditemukan di negara lain, apalagi Amerika Serikat. Namun, uniknya, salah satu restoran makanan Indonesia di Queens, New York City (NYC) berdiri tersembunyi dalam sebuah toko sembako dan dinobatkan sebagai restoran terkecil di daerah tersebut.
ADVERTISEMENT
Dalam sebuah cuplikan video di akun YouTube Munchies yang berjudul ‘The Smallest Restaurant in NYC is Hidden in a Convenience Store’, Warung Kamis, yang menjual makanan Indonesia, berada dalam toko sembako Indo Java.
Sesuai namanya, Warung Kamis membuka tempat makan yang bersifat pop-up, atau hanya ada pada setiap hari kamis.
Hidden gems di NYC ini didirikan oleh beberapa orang asli Indonesia, salah satunya Elvi Goliat dan Viviane Chin. Elvi mendirikan dan mengelola toko sembako Indo Java, di mana banyak barang dagangan yang berasal dari Indonesia.
“Saat pertama kali pindah ke sini (AS), tidak ada restoran makanan Indonesia, tidak ada minimarket yang menjual bahan Indonesia,” ungkap Elvi.
ADVERTISEMENT
“Saya dan teman saya kemudian berpikir, kenapa tidak bangun restoran dan toko sembako? Kami juga ingin menawarkan makanan Indonesia.”
Walau dengan biaya sewa yang mahal, ia akhirnya tetap membuka warung makan dengan memanfaatkan ruangan yang super kecil.
Meja makan di Warung Kamis dalam Indo Java Groceries. Foto: Munchies /Youtube
Elvi bertugas untuk mengelola toko sembako, sedangkan Viviane merupakan koki untuk Warung Kamis. Elvi menyisihkan sedikit tempat toko sembakonya untuk ditaruh meja-meja makan pengunjung.
"Kami (awalnya) hanya punya satu meja, tapi karena banyak orang ke sini, kami menambah satu lagi. Jadi ada dua meja untuk tamu bersantap sekarang," jelas Elvi.
Bukan hanya toko sembako yang kecil, Warung Kamis juga memiliki dapur yang sangat mungil. Restoran unik ini mempunyai dapur yang ukurannya hanya cukup untuk dua orang, atau kata Viviane hanya sebesar kloset.
Viviane memasak di dapur kecil. Foto: Munchies /Youtube
Warung Kamis menyediakan berbagai menu yang berubah setiap minggunya. Salah satu menu yang ditawarkan terdiri dari nasi dengan lauk rendang daging, oseng cumi pedas, dan tumis labu siam. Hidangan tersebut diberi harga USD 10 atau sekitar Rp 150 ribu.
ADVERTISEMENT
Setelah makan, pengunjung dapat berbelanja di toko sembako yang menyediakan bahan makanan Indonesia ini. Ada saus sambal, bubuk cabai, tempe, terasi, kacang bungkus, Indomie dan masih banyak lagi.
Elvi juga mengungkapkan kebahagiaannya akan tempat ini, Indo Java dan Warung Kamis membuat ia bisa bertemu dengan banyak orang Indonesia lain yang tinggal di NYC.