Perjuangan Kakek 93 Tahun Masih Tetap Berjualan Meski Pendengaranya Berkurang

Viral
For Your Eyes Only. Akun ini dijalankan oleh Mineral 1 dan Mineral 2 (Mimin Viral)
Konten dari Pengguna
18 Oktober 2020 11:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Dok. TikTok.com/@Amy Abadi
zoom-in-whitePerbesar
Dok. TikTok.com/@Amy Abadi
ADVERTISEMENT
Pantang menyerah dan tak pernah mengeluh meskipun usianya yang hampir satu abad. Ya, kisah inspiratif ini datang dari pedagang siomay asal Tegal, Jawa Tengah.
ADVERTISEMENT
Melalui video TikTok yang diabadikan oleh @Amy Abadi, media sosial menjadi tahu akan keberadaan seorang kakek dalam menjalani perjuangan hidup.
Usia kakek yang tak lagi muda. Dengan langkahnya yang pelan, kakek itu masih eksis berjualan siomay keliling. Saat ditanya oleh perekam video, kakek tersebut tak begitu banyak merespons karena pendengarannya sudah berkurang. Bagaimana tidak? diusia nya yang senja, kakek tersebut harusnya sudah bersantai di rumah menikmati masa tua nya. Namun tanggung jawabnya untuk keluarga, tak melunturkan semangatnya.
Diketahui jika jualan siomay sang kakek tak selalu habis meski berkeliling hingga larut malam. Kakek tersebut berjualan di sekitar Sumur Batu, Jakarta Pusat.
Dalam video terlihat sang kakek duduk di atas trotoar menunggu pembeli yang datang. Sudah 1,5 jam menunggu, namun tak kunjung ada pembeli. Sang kakek lantas melanjutkan perjalanannya dengan berkeliling, berharap ada orang yang bisa melariskan dagangannya.
ADVERTISEMENT
Video tersebut mendapat banyak perhatian dari warganet. Banyak dari mereka merasa terharu atas perjuangan sang kakek.
Dok. TikTok.com/@Amy Abadi