Begini Lho, Rasanya Kerja di kumparan

Konten dari Pengguna
1 Juli 2019 23:26 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Winda Dwiastuti Sunanto tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Winda Dwiastuti - Halal Bihalal Teman kumparan. Dok: kumparan.
zoom-in-whitePerbesar
Winda Dwiastuti - Halal Bihalal Teman kumparan. Dok: kumparan.
ADVERTISEMENT
Terhitung hampir 2 tahun lamanya saya bekerja di kumparan. Tempat pertama saya bertransformasi menjadi seorang karyawan perusahaan usai lulus kuliah pada Agustus 2017 dan resmi melepas status sebagai mahasiswa.
ADVERTISEMENT
Di sepanjang perjalanan bekerja di sini, saya bersyukur sekali karena berkesempatan untuk mencoba beberapa jenis pekerjaan yang berbeda-beda. Dimulai dengan menjadi jurnalis untuk segmen Lifestyle, kemudian mengalami perpindahan ke segmen Parenting atau yang dahulu juga sempat dikenal dengan sebutan Mom and Kids. Belajar untuk mencari informasi seakurat mungkin dan menggunakan kreativitas serta kecepatan dalam menulis berita.
Selanjutnya pada awal 2018, saya bergabung dengan Tim Program yang kala itu hanya beranggotakan 4 orang. Barulah pada pertengahan 2018, Tim Program 'dilebur' menjadi Tim Brand Communication yang juga tergabung dalam divisi Marketing. Hingga kini, di dalam tim itulah, saya terus belajar dan menjalani pekerjaan sehari-hari.
Setiap kali menghabiskan waktu bertemu dengan banyak orang di luar sana, selalu saja ada pertanyaan seputar kumparan yang menghampiri saya.
ADVERTISEMENT
kumparan itu di mana sih?” “Enak enggak kerja di kumparan?” “Katanya karyawannya masih muda-muda ya?” “Kerja di kumparan jadi apa?” “Kan kantornya kaya rumah ya? Dalamnya kaya gimana? Bagus?”
Dan sejumlah pertanyaan lainnya yang membuat saya dibuat seperti menteri yang tengah di-doorstop oleh para pewarta. Ya, ini serius.
Keseharian bekerja di kumparan, sebenarnya tak jauh berbeda dengan karyawan swasta lainnya. Ada kalanya saya setia di ruangan atau bersama laptop selama berjam-jam. Namun, ada kalanya juga saya pergi ke luar kantor. Sekadar untuk menghadiri suatu acara, menyelenggarakan suatu event, atau bertemu dengan orang dari berbagai company atau brand.
Winda Dwiastuti - Halal Bihalal Teman kumparan. Dok: kumparan.
Di kumparan, saya berkesempatan untuk tetap melakukan apa yang menjadi passion saya, yaitu public speaking. Baik dengan menjadi MC atau moderator dalam berbagai kesempatan yang berkaitan dengan kumparan.
ADVERTISEMENT
Meskipun itu bukan tugas utama saya dalam melakoni pekerjaan sebagai Brand Communication Specialist. Namun, pada kesempatan seperti ini, saya bisa dengan mudahnya merasa bahagia dan me-refresh diri dari rutinitas yang tentunya bisa kapan saja membuat jenuh. Saya juga bisa bertemu dengan berbagai elemen masyarakat, seperti komunitas, influencer, menteri, dan tokoh publik lainnya.
Bagi saya pribadi, suasana bekerja di kantor pun begitu menyenangkan. Boleh dibilang, saya merasa seperti sedang ada di 'rumah nenek', karena suasana kantornya yang begitu nyaman. Karyawannya pun didominasi oleh anak muda hingga mereka yang tak lagi muda namun tetap berjiwa muda!
Keseruan saya ketika seharian bekerja di kumparan telah saya rangkum melalui vlog berikut ini! Cekidot gaes, welkam bek tu mai cenel! :D
ADVERTISEMENT