Head to Head Latihan Sandi dan Susi Jelang Festival Danau Sunter

29 Januari 2018 11:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
PPLP DKI Jakarta mengikuti HBKB di Danau Sunter. (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
PPLP DKI Jakarta mengikuti HBKB di Danau Sunter. (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
ADVERTISEMENT
Festival Danau Sunter semakin dekat. Adu cepat antara Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno akan bisa disaksikan warga Ibu Kota dan sekitarnya pada 25 Februari mendatang.
ADVERTISEMENT
Susi dan Sandi sama-sama sudah tak sabar menanti hari bersejarah itu. Menjelang 25 Februari, Susi dan Sandi semakin giat berlatih di tempat yang berbeda.
Dua hari terakhir ini, keduanya sama-sama berlatih untuk menjadi yang terbaik. Pada Minggu (28/1), Susi latihan paddling di Laut Natuna, sementara hari ini, Senin (29/1), Sandi berlatih renang di Pantai Bidadari, Kepulauan Seribu.
Sandiaga dan Susi berlatih sebelum tanding (Foto: kumparan dan dok. Sandi)
zoom-in-whitePerbesar
Sandiaga dan Susi berlatih sebelum tanding (Foto: kumparan dan dok. Sandi)
“Iya untuk persiapan (lawan Sandi),” kata Susi saat istirahat latihan paddling di Batu Sindu, Natuna, Kepulauan Riau.
Susi memang tak mau jemawa soal lomba itu. Ibu tiga anak ini yakin siapa pun yang punya kesiapan lebih baik dari yang lain, pasti akan menang.
“Kalau Sandinya tidak siap ya pasti saya menang. Kalau saya tidak siap ya Sandi menang,” imbuh Susi.
ADVERTISEMENT
Tak mau kalah dengan Susi, Sandi pun semakin giat berlatih renang. Di sela-sela ngantor di Pulau Bidadari, Kepulauan Seribu, Sandi menyempatkan diri untuk berlatih renang.
"Buat latihan yang mau berenang dan yang 25 Februari mau ikut Festival Danau Sunter sama Bu Susi harus banyak latihan. Berat medannya di sini,” ungkap Sandi.
Jelang Festival Danau Sunter, sejumlah perbaikan juga terus dilakukan oleh Pemerintah Provinsi DKI. Warung-warung ditata, sungai terus dibersihkan sehingga Danau Sunter semakin nyaman.