Polisi Masih Periksa Nenek 80 Tahun yang Paksa Bocah Berhubungan Intim

19 Juli 2017 17:28 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nenek Ajak Anak Remaja Berhubungan Intim (Foto: Dok. tribratanews)
zoom-in-whitePerbesar
Nenek Ajak Anak Remaja Berhubungan Intim (Foto: Dok. tribratanews)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Polisi masih memeriksa nenek berusia 80 tahun di Palembang yang memaksa seorang bocah berusia 13 tahun untuk melakukan hubungan intim.
ADVERTISEMENT
"Masih dalam pemeriksaan," kata Kapolresta Palembang Kombes Wahyu Bintono saat dihubungi kumparan (kumparan.com), Rabu (19/7).
Wahyu menjelaskan, polisi masih belum memutuskan status nenek berinisial JO itu.
"Kami masih mengumpulkan barang bukti," tutur dia.
Peristiwa tersebut berawal saat orang tua bocah merasa curiga dengan perilaku anaknya yang tiba-tiba terlihat seperti ketakutan. Setelah ditanya, AR akhirnya menceritakan kejadian yang menimpanya.
"Heran lihat anak pulang ketakutan, setelah dipaksa bicara baru mau mengaku, bahwa telah dipaksa berhubungan badan oleh nenek itu. Anak saya ini masih kecil tapi dipaksa begituan. Saya tidak diterima, saya tak habis pikir dengan kelakuan nenek itu, kesehariannya bekerja sebagai pemulung, dan sering diberi bantuan," kata orang tua saat di hadapan penyidik, sebagaimana dilansir dari Tribratanews.com, Senin (17/7).
ADVERTISEMENT
Korban mengakui bahwa dia sudah sepuluh kali dipaksa berhubungan intim oleh sang nenek. Korban menyebut diiming-imingi uang sebesar Rp 15 ribu untuk melakukan perbuatan tersebut.