Pecundangi Hamburg, Dortmund Kembali ke Puncak

21 September 2017 5:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Shinji Kagawa berselebrasi. (Foto: Reuters/Fabian Bimmer)
zoom-in-whitePerbesar
Shinji Kagawa berselebrasi. (Foto: Reuters/Fabian Bimmer)
ADVERTISEMENT
Borussia Dortmund kembali melejit ke puncak klasemen Bundesliga setelah sukses mempermalukan Hamburger SV 3-0 pada Kamis (21/9) dini hari WIB. Shinji Kagawa, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Christian Pulisic adalah penggawa Die Borussen yang sukses mencatatkan namanya di papan skor Volksparkstadion.
ADVERTISEMENT
Bila Dortmund berhasil memimpin klasemen sementara dengan raihan 13 angka, Hamburg mesti melorot satus strip ke urutan ke 11 karena baru mengemas 6 poin sejauh ini.
***
Jika dibandingkan dengan Dortmund yang belum terkalahkan di ajang Bundesliga sejauh ini, kans Hamburg untuk meraih poin terhitung tipis. Pasalnya, Andre Hahn dan kawan-kawan tengah dalam performa buruk usai menelan dua kekalahan beruntun dari RasenBallsport Leipzig dan Hannover 96.
Walaupun begitu, Hamburg bisa memanfaatkan tuah Volksparkstadion yang terhitung angker bagi Dortmund. Bayangkan saja, dalam lima laga terakhir di sana, Hamburg tiga kali keluar sebagai pemenang. Sementara sisanya berakhir dengan hasil imbang serta sebiji kemenangan yang diraih Dortmund.
Di laga kali ini Peter Bosz kembali menurunkan Andriy Yarmolenko yang tampil ciamik di laga sebelumnya. Bersama Christian Pulisic, pemain asal Ukraina itu menyokong Pierre-Emerick Aubameyang di sektor depan.
ADVERTISEMENT
Aubameyang sendiri sebenarnya bisa saja membuka keunggulan bagi Dortmund jika sundulan kepalanya tidak membentur mistar gawang di menit ke-15.
Dortmund akhirnya mampu unggul lebih dulu sembilan menit kemudian. Shinji Kagawa sukses memanfaatkan umpan sundulan kepala Omar Toprak dari skema tendangan penjuru. Gol tersebut merupakan lesakan pertama Kagawa di ajang Bundesliga musim ini.
Aubameyang lagi-lagi mencetak gol. (Foto: Reuters/Fabian Bimmer)
zoom-in-whitePerbesar
Aubameyang lagi-lagi mencetak gol. (Foto: Reuters/Fabian Bimmer)
Hanya satu gol yang tercipta di 45 menit pertama. Padahal, Dortmund tercatat telah melepaskan 9 tembakan, jauh lebih banyak ketimbang tuan rumah yang cuma mampu membukukan sepasang tembakan saja.
Akhirnya usaha Dortmund kembali membuahkan hasil di menit 63. Adalah Aubameyang yang sukses membuat Die Borussen menggandakan keunggulan. Lewat skema serangan balik, pemain asal Gabon itu sukses mengonversi umpan matang dari Yarmolenko.
ADVERTISEMENT
Terkhusus Yarmolenko, keputusan Dortmund untuk mendatangkannya terbukti sukses. Pasalnya, dalam dua laga sebelumnya dirinya berhasil menyumbangkan satu gol dan sebiji assist.
Dortmund akhirnya mengunci kemenangan via Pulisic. Pemain yang baru berusia 19 itu sukses memecundangi kiper Christian Mathenia usai menerima sodoran umpan Mahmoud Dahoud dari sisi kiri pertahanan Hamburg.