Timnas Putra Ditundukkan Thailand di Final 3x3 Asia Challenge

2 Desember 2017 19:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tim putra Indonesia menghadapi Thailand. (Foto: kumparan/Karina Nur Shabrina)
zoom-in-whitePerbesar
Tim putra Indonesia menghadapi Thailand. (Foto: kumparan/Karina Nur Shabrina)
ADVERTISEMENT
"Indonesia! Indonesia! Aaaaahhh!!!" Begitulah teriakan penonton yang memenuhi tribune Center Court Gelora Bung Karno (GBK).
ADVERTISEMENT
Suasana begitu panas lantaran petang ini tersaji laga final 3x3 Asia Challenge antara tim basket putra Indonesia dan Thailand. Sayang, sorak-sorai itu akhirnya berakhir menjadi umpatan karena Indonesia pada akhirnya kalah dari Thailand dengan skor 14-16.
Bertanding di Center Court (Tennis Outdoor), GBK, Senayan, Sabtu (2/12/2017), Indonesia tertinggal di menit awal dengan kedudukan 0-2. Poin pertama bagi tim Tanah Air disumbang via shot pendek Reza Guntara yang mengubah skor menjadi 1-3.
Berikutnya, tiga pemain Indonesia lain, yakni Rivaldo Tandra, Danny Ray, dan Erick Gosal, saling bahu-membahu dan sempat meraih keunggulan 5-3. Namun, Thailand kembali mengejar dan membuat skor imbang 7-7.
Empat "garuda muda" Tanah Air terus berusaha melepaskan tembakan tinggi, sejurus kemudian skor berubah 10-7 lewat tembakan Reza. Tak mau kalah, Rivaldo menambah keunggulan Indonesia menjadi 14-10.
ADVERTISEMENT
Namun, saat waktu normal pertandingan habis, skor imbang 14-14 terpampang di papan skor. Situasi di Center Court pun memanas saat wasit melanjutkan laga dengan overtime.
Melanjutkan perjuangan merebut emas, Rivaldo nyaris menambah poin tapi upayanya dimentahkan oleh pemain "Negeri Gajah Putih". Erick pun hampir memperbesar kans juara, sayangnya bola belum berjodoh dengan ring.
Indonesia kalah dari Thailand. (Foto: kumparan/Karina Nur Shabrina)
zoom-in-whitePerbesar
Indonesia kalah dari Thailand. (Foto: kumparan/Karina Nur Shabrina)
Berdasarkan pantauan kumparan (kumparan.com), umpatan-umpatan pun terdengar dari bangku penonton karena laga begitu memacu adrenalin.
"Aaaahh!!" Teriakan para penggemar semakin menggelegar kala Thailand menambah satu poin. Indonesia pun tertinggal 14-15, sementara Thailand butuh satu poin lagi untuk juara.
Detik-detik menegangkan di laga overtime akhirnya selesai. Mimpi buruk menjadi kenyataan, Indonesia pada akhirnya resmi menutup laga dengan kekalahan 14-16 saat Thailand menambah poin terakhirnya.
ADVERTISEMENT
Dengan hasil ini, tim putra Indonesia hanya puas meraih medali perak di 3x3 Asia Challenge 2017 yang sekaligus menjadi test event basket Asian Games 2018. Thailand pun menjadi peraih emas tim putra, sementara emas putri disegel Indonesia dan Malaysia mengekor di posisi runner-up.