news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Tingkatkan Prestasi Santri Dosen FAI Lakukan Pendampingan

Your Unissula
Univeristas Terkemuka Terakreditasi A
Konten dari Pengguna
16 Desember 2019 18:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Your Unissula tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Gambar : Penyuluhan santri yang dilaksanakan oleh dosen FAI Unissula di Ponpes Ar-Rohmah Grobogan
Dosen Fakultas Agama Islam (FAI) Unissula yang terdiri dari Moh Farhan SPdI SHum MPdI, Dr Susiyanto MAg, Sukijan Athoilah SPdI MPd dan Samsudin Salim MAg melakukan pengabdian masyarakat untuk meningkatkan motivasi berprestasi bagi santri menggunakan metode peer teaching di Pondok Pesantren Ar-Rohmah, Grobogan. (28/10)
ADVERTISEMENT
Dengan menggunakan metode tersebut diharapkan mampu memotivasi santri dalam meningkatkan prestasi mereka baik prestasi akademik maupun prestasi non akademik seperti menghafal al-qur'an dan pendalaman keagamaan lainya.
Menurut ketua pelaksana pengabdian Moh Farhan, para santri juga diarahkan untuk mampu menguasai manajemen waktu, dan manajemen belajar sehingga bisa meningkatkan motivasi belajar mereka.
"Motivasi belajar sangat penting bagi para santri untuk meningkatkan prestasi mereka, karena mereka belajar dua kali lebih banyak dari siswa sekolah formal biasa, mereka mempunyai tangung jawab belajar di sekolah formal dan di pesantren" papar Farhan.
Penggunaan metode peer teaching tersebut diterapkan dengan pembagian kelompok-kelompok kecil santri. Dalam setiap kelompok santri junior dibimbing oleh santri senior sehingga diharapkan santri senior bisa memotivasi adik tingkatnya.
ADVERTISEMENT
"Selama pengabdian tersebut kami sudah mulai melihat potensi santri untuk berkembang dengan baik, dengan motivasi belajar yang mulai bertambah diharapkan dapat meningkatkan prestasi mereka" tutup Farhan.