Hasil Liga 1: Dihiasi Gol Bunuh Diri, PSS Sleman Libas Arema FC 4-1

15 April 2024 16:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain PSS Sleman Jonathan Ezequiel Bustos (kanan) berebut bola dengan pemain Borneo FC M Sihran H Amarullah (kiri) pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Kamis (14/3/2024).  Foto: Mohammad Ayudha/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Pemain PSS Sleman Jonathan Ezequiel Bustos (kanan) berebut bola dengan pemain Borneo FC M Sihran H Amarullah (kiri) pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Kamis (14/3/2024). Foto: Mohammad Ayudha/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
PSS Sleman mengalahkan Arema FC dalam laga pekan ke-31 Liga 1 2023/24 di Stadion Manahan Solo, Senin (15/4). Skor akhir 4-1.
ADVERTISEMENT
Dengan hasil ini, PSS berada di peringkat 13 dengan 35 poin. Sementara, Arema FC menempati urutan 16 dengan 31 poin. Posisi di klasemen masih bisa berubah tergantung hasil tim-tim lain yang belum bertanding.
PSS Sleman mencetak gol di menit 16. Memanfaatkan umpan sepak pojok dari Jonathan Bustos, sundulan Ajak Chol Riak menembus gawang Arema FC.
Arema FC menyamakan skor di menit 30. Tendangan bebas Charles Almeida menembus gawang PSS Sleman.
Arema FC dalam sebuah laga putaran kedua Liga 1 2023/24. Foto: ligaindonesiabaru.com
PSS Sleman kembali unggul di menit 40. Elvis Kasomba melepas umpan silang tarik, bola disundul Kevin Gomes, bola pun meluncur masuk gawang Arema FC.
Dalam laga ini, PSS bermain lebih dominan di babak pertama. Berdasarkan data Lapang Bola, tuan rumah memegang penguasaan bola 68 persen dan melepas 4 tembakan akurat. Sementara, satu-satunya tembakan akurat Arema adalah gol Almeida. Skor 2-1 bertahan sampai jeda.
ADVERTISEMENT
Pada babak kedua, tempo permainan agak menurun. PSS baru bisa menambah keunggulan di menit 85. Julian Guevara melakukan blunder berupa gol bunuh diri dengan sundulan kepala. Niatnya memberikan umpan kepada Julian Schwarzer, tetapi keduanya mengalami miskomunikasi.
PSS menambah gol lagi di menit 90+3. Kali ini, Saddam Gaffar yang menggetarkan jala Arema FC. Skor 4-1 bertahan sampai bubar.