Ivar Jenner Kecewa Timnas U-23 Kalah, tapi Optimis Lolos Olimpiade

3 Mei 2024 10:52 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Timnas Indonesia U-23 Ivar Jenner mencetak gol ke gawang Timnas Irak U-23 pada pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Kamis (2/5/2024). Foto: KARIM JAAFAR/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Timnas Indonesia U-23 Ivar Jenner mencetak gol ke gawang Timnas Irak U-23 pada pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Kamis (2/5/2024). Foto: KARIM JAAFAR/AFP
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Timnas U-23 menelan kekalahan dari Irak di laga perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 di Qatar, Kamis (2/5) malam WIB. Ivar Jenner mengaku kecewa dengan hasil ini.
ADVERTISEMENT
Di laga itu, 'Garuda Muda' kalah dengan skor 1-2. Ivar Jenner menjadi pencetak gol Timnas U-23 lewat sepakan keras jarak jauh. Laga perebutan tempat ketiga sekaligus memperebutkan tiket ke Olimpiade 2024 Paris.
''Kami sangat kecewa dengan kekalahan di pertandingan ini. Namun, ini adalah salah satu dari dua peluang [lolos Olimpiade] yang kami miliki. Sekarang, kami punya satu peluang lagi melawan Guinea,'' kata Ivar usai pertandingan, dikutip dari laman resmi FIFA.
Selebrasi pemain Timnas Indonesia U-23 Ivar Jenner usai mencetak gol ke gawang Timnas Irak U-23 pada pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Kamis (2/5/2024). Foto: KARIM JAAFAR/AFP
Timnas U-23 masih memiliki satu kesempatan untuk lolos ke Olimpiade 2024. Mereka akan melakoni laga playoff melawan wakil Afrika, Guinea, pada 9 Mei mendatang di Prancis.
Ivar mengaku dirinya masih optimis untuk bisa lolos Olimpiade. Pemain keturunan Belanda itu akan berusaha untuk meraih kemenangan di pertandingan playoff.
ADVERTISEMENT
''Kami perlu memenangi pertandingan itu untuk lolos ke Olimpiade. Tapi, itu tidak akan mudah karena semua orang sangat lelah dan mengalami sedikit cedera,'' lanjutnya.