Tujuan Utama Ditetapkannya Norma dalam Kehidupan Bermasyarakat

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
30 April 2024 17:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tujuan utama ditetapkannya norma dalam kehidupan bermasyarakat adalah - Sumber: pixabay.com/geralt
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tujuan utama ditetapkannya norma dalam kehidupan bermasyarakat adalah - Sumber: pixabay.com/geralt
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tujuan utama ditetapkannya norma dalam kehidupan bermasyarakat adalah sebagai tuntunan. Norma, seakan menjadi pedoman tak tertulis yang menuntun perilaku kehidupan masyarakat sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Norma adalah aturan sosial yang membantu manusia berinteraksi dengan orang lain. Termasuk dalam menjaga ketertiban, keadilan, dan kedamaian di dalam masyarakat.

Tujuan Utama Ditetapkannya Norma dalam Kehidupan Bermasyarakat adalah untuk Mengatur Ketertiban Masyarakat

Ilustrasi tujuan utama ditetapkannya norma dalam kehidupan bermasyarakat adalah - Sumber: Unsplash.com/Fikri Rasyid
Norma bukanlah semata-mata tentang peraturan yang harus diikuti. Lebih dari itu, norma merupakan pengikat yang memelihara kesatuan dalam keberagaman manusia. Ketika manusia berpegang pada norma, artinya sedang membangun sebuah jaringan sosial yang kokoh dan harmonis.
Berdasarkan buku Norma dalam Masyarakat, Joko Subroto, (2023), tujuan utama ditetapkannya norma dalam kehidupan bermasyarakat adalah untuk mengatur masyarakat agar bisa tertib, hidup adil dan tentram.
Selain itu, masih ada beberapa tujuan lainnya. Berikut adalah penjelasannya:

1. Menjaga Ketertiban

Norma-norma memberikan panduan tentang perilaku yang diharapkan dalam masyarakat. Dengan mengikuti norma-norma ini, masyarakat dapat berfungsi secara teratur dan harmonis.
ADVERTISEMENT

2. Mendukung Keadilan

Norma-norma tentang keadilan memastikan bahwa setiap individu diperlakukan dengan sama dan adil. Diperlakukan tanpa diskriminasi berdasarkan faktor-faktor seperti ras, agama, gender, atau status sosial.

3. Menciptakan Kedamaian dan Keharmonisan

Adanya norma dapat membantu mencegah konflik dan kekerasan dalam masyarakat, dengan menetapkan aturan-aturan yang mengatur interaksi antara individu-individu. Ini akan menciptakan lingkungan yang aman dan damai bagi semua anggota masyarakat.

4. Memelihara Nilai-nilai Sosial

Penetapan norma dalam masyarakat juga membantu memelihara dan mentransmisikan nilai-nilai sosial yang penting. Seperti toleransi, kerjasama, dan rasa saling menghormati di antara anggota masyarakat.

5. Menyediakan Panduan Perilaku

Norma menjadi bentuk panduan tentang perilaku yang diterima dan tidak diterima dalam masyarakat. Pandua inilah yang akan membantu setiap anggota masyarakat dalam memahami bagaimana seharusnya berperilaku dalam berbagai situasi.

6. Mendorong Pembangunan dan Kesejahteraan

Dengan menciptakan lingkungan yang stabil dan teratur, artinya norma mendukung pembangunan sosial dan ekonomi dalam masyarakat. Selain itu juga meningkatkan kesejahteraan dan kebahagiaan anggota masyarakat.
ADVERTISEMENT

7. Mengatur Interaksi Sosial

Norma-norma sosial membantu mengatur interaksi antara individu-individu dalam masyarakat. Termasuk dalam hal komunikasi, kerjasama, dan konflik penyelesaian.
Bisa disimpulkan bahwa tujuan utama ditetapkannya norma dalam kehidupan bermasyarakat adalah hal yang berperan penting dalam membentuk dan memelihara struktur sosial yang kokoh. Adanya norma akan memastikan kehidupan masyarakat berlangsung secara harmonis dan damai. (DNR)