Konten dari Pengguna

Tak Semua Orang Suka Tapi, Semua Orang Harus Tau Manfaat Kedelai

Siti Robi'atul Awaliyah
Saya merupakan mahasiswa aktif UIN Syarif Hidayatullah Jakarta jurusan pendiidkan biologi
18 Juni 2024 11:44 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Siti Robi'atul Awaliyah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Salah satu konsekuensi yang paling signifikan dari kerusakan pada sistem ginjal adalah gagal ginjal. Banyak faktor mempengaruhi penyakit ini. seperti kekurangan air minum, tekanan darah tinggi, diabetes, masalah saluran kemih, masalah aliran darah ke ginjal, dan riwayat genetik Ginjal adalah bagian dari sistem ekskresi, yang membersihkan darah dari kotoran tubuh.
ADVERTISEMENT
Penyakit ginjal ini biasanya dialami oleh lanjut usia. Namun, tak sedikit pula terjadi pada anak anak bahkan usia 1-5 tahun. Menurut data sehat NegeriKu tahun 2022. Angka kematian pada anak usia 1-5 tahun sangat banyak, hal ini disebabkan karena mengonsumsi obat sirup. Karena pada umumnya, obat sirup banyak mengandung sukrosa atau kadar gula tinggi lainnya.
Menurut data yang dikumpulkan pada maret 2023 menunjukkan bahwa 1,5 juta orang mengalami gagal ginjal dan telah menghabiskan biaya sebesar 2,92 triliun rupiah. Pada 5 Februari, 326 kasus gagal ginjal pada anak-anak terjadi, dan 204 di antaranya meninggal dunia. Menteri Kesehatan memastikan bahwa kasus gagal ginjal ini disebabkan oleh sirup kimia yang dikonsumsi.
Pengobatan untuk gagal ginjal biasanya bergantung pada tingkat keparahanya. Namun, banyak orang yang tidak tahu bahwa air rendaman kacang kedelai adalah obat alternatif yang aman untuk dikonsumsi untuk menyembuhkan gagal ginjal. Kandungan protein kacang kedelai yang rendah lemak jenuh dan bebas kolesterol membuatnya disebut sebagai daging tak bertulang.
ADVERTISEMENT
Cara mengolahnya yaitu dengan merebus satu genggaman kacang kedelai dengan 6 gelas air seukuran 240 ml. Air rebusan kacang kedelai dibiarkan menyurut hingga 2 gelas. Kemudian dinginkan lalu minum 1 gelas setelah bangun tidur dengan perut kosong dan 1 gelas lain nya sebelum tidur. Lakukan secara rutin dan diiringi dengan olahraga kecil. Kacang kedelai hanya untuk 1 kali rebusan saja.
Kacang kedelai dengan nama ilmiah Glycine max L. Merupakan jenis tanaman kacang polong-polongan yang memiliki kaya akan manfaat. Berdasarkan Penelitian United States Department of Agriculture, pada setiap 100 gram kacang kedelai mengandung 10,62 gram protein, 13,75 gram karbohidrat, 3,5 gram serat dan mengandung energi sebesar 150 kkal. Pada penelitian yang lain kacang kedelai juga memiliki mineral seperti kalsium, fosfor, besi, vitamin A dan B.
illustrasi es susu kacang kedelai. foto: Dokumentasi pribadi
Kacang kedelai selain bermanfaat pada ginjal. Kacang kedelai juga dapat dijadikan olahan makanan seperti tempe, tahu, kecap dan masih banyak lainnya. Kacang kedelai juga dapat dijadikan alternatif pengganti susu sapi karena alergi. Manfaat susu kedelai murni dapat meninggikan badan karena kandungannya dapat memperkuat dan menjaga kesehatan tulang dan gigi. Selain itu, manfaat yang terkandung yaitu membantu memberi nutrisi pada janin ibu hamil, memperlancar asi bagi ibu menyusui, pencegahan menopause, menurunkan kolesterol, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Selain meminum air rendaman kacang kedelai juga perlunya usaha untuk mengurangi resiko gagal ginjal seperti hindari rokok dan paparan asapnya, cek gula darah secara teratur, makan dengan gizi seimbang, tidak mengonsumsi obat obatan secara berlebihan, kurangi begadang, dan menjaga cairan yang terdapat di dalam tubuh.
Sebagai orang tua, hendaknya dapat memilih lebih cermat untuk diberikan pada anak makanan yang bergizi. Dan sebagai pemuda alangkah baiknya menjaga kesehatan ginjal lebih awal. Kurangi mengkonsumsi gula dan kafein, perbanyak air putih dan olahraga secara rutin. Karena dalam hal inilah kita dapat menjaga kesehatan kita dari penyakit gagal ginjal atau kerusakan pada tubuh lainnya.