7 Kantor Layanan dan 60 ATM Bank Mandiri di Donggala Rusak

29 September 2018 14:40 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rohan Hafas, Corporate Secretary Bank Mandiri (Foto: Fitra Andrianto/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Rohan Hafas, Corporate Secretary Bank Mandiri (Foto: Fitra Andrianto/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bank Mandiri menerjunkan lebih dari 100 relawan untuk mendukung tanggap darurat bencana gempa dan tsunami di Donggala, Palu, Sulawesi Tengah. Relawan yang terdiri dari pegawai Bank Mandiri di berbagai daerah itu mendukung evakuasi dan penyiapan posko bantuan serta dapur umum di lokasi terdampak bencana.
ADVERTISEMENT
Menurut Corporate Secretary Bank Mandiri Rohan Hafas, pengiriman relawan tersebut akan dilakukan secara bertahap dan bekerja sama dengan Tentara Nasional Indonesia serta Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
"Kami turut berduka atas bencana yang terjadi wilayah Palu dan Donggala, sebagai bagian dari badan usaha milik negara kami akan terus hadir untuk memberikan bantuan penanganan bencana, terutama untuk mengurangi kesulitan masyarakat dalam memperoleh bahan makanan maupun tempat berlindung," kata Rohan dalam keterangannya, Sabtu (29/9).
Ilustrasi ATM Bank Mandiri. (Foto: AFP/Adek Berry)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ATM Bank Mandiri. (Foto: AFP/Adek Berry)
Terkait kondisi kantor layanan, berdasarkan pantauan hingga saat ini, terdapat 7 kantor layanan Bank Mandiri yang mengalami kerusakan. Bahkan 1 di antaranya, yaitu kantor cabang di Sigi tidak dapat digunakan.
Sementara itu, terkait dengan layanan elektronik Bank Mandiri, hingga saat ini tercatat sekitar 60 mesin ATM Bank Mandiri di wilayah Donggala dan Palu mengalami gangguan karena jaringan listrik terputus.
ADVERTISEMENT
"Kami telah menyiapkan sarana pendukung, di mana masyarakat dapat melakukan transaksi perbankan di cabang-cabang terdekat dari lokasi cabang yang terdampak gempa," ujar Rohan.