news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Ancaman Buwas untuk Mafia Beras: Saya Singkirkan!

27 April 2018 18:16 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kepala BNN, Budi Waseso saat Konpers Akhir Tahun (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Kepala BNN, Budi Waseso saat Konpers Akhir Tahun (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
ADVERTISEMENT
Budi Waseso baru saja ditunjuk sebagai Direktur Utama Perum Bulog menggantikan Djarot Kusumayakti. Mantan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) yang biasa disapa Buwas inipun mengaku siap menjalankan tugasnya untuk menjaga bahan pangan.
ADVERTISEMENT
Buwas mengaku tak akan tinggal diam jika dirinya menemukan ada pihak-pihak yang memainkan harga dan pasokan pangan, salah satunya terkait beras. Apalagi kata dia, beras merupakan kebutuhan utama semua orang.
"Enggak boleh ada yang mempermainkan karena itu dalam agama dosa besar, jadi tidak ada. Tapi kalau ada, ya tugas saya itu termasuk kan saya berangkat juga dari penegak hukum, jadi harus ditertibkan. Berangkat dari ketertiban. Kalau harus singkirkan, ya singkirkan," kata Buwas saat ditemui di Kementerian BUMN, Jakarta, Jumat (26/4).
Ia juga menegaskan, bagi siapa yang bermain-main dengan kepentingan masyarakat maka akan berhadapan dengan masyarakat. Buwas mengaku dalam melaksanakan tugas, dirinya akan tetap bersinergi dengan Satgas Pangan Polri.
ADVERTISEMENT
"Hari ini saya bekerja untuk kepentingan perut masyarakat Indonesia. Jadi kepentingan berat tantangan berat mudah-mudahan pangan bisa stabil enggak yang mainin masalah pangan karena ini masalah masyarakat, masalah kepentingan orang banyak. Saya berharap itu," jelasnya.
Buwas menyatakan, dirinya akan menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya. "Amanah kerja ini harus bekerja sebaik mungkin ya, seperti teman-teman lihat, saya ini kan terdidik sebagai pekerja abdi negara, jadi ini amanah ibadah saya. Saya bekerja untuk generasi bangsa," jelasnya.